Baca Juga : Bertemu Clara Sosa, Sule Mempromosikan Dirinya Sebagai Duda
Kendati demikian, Sule tetap mendapatkan kejutan ulang tahun dari orang-orang terdekat dalam hidupnya.
Orang-orang tersebut adalah keluarga dan tim Manajemen-nya yang selama ini terus menemaninya.
Dikutip Grid.ID dari akun Instagram @ferdinan_sule, Sule merayakan ulang tahunnya yang ke 42 tahun itu dengan sederhana.
Baca Juga : Sule Pegang Tangan Clara Sosa, Nunung: Udah Lama Ga Dapet Vitamin
Dihadiri oleh anak-anak dan tim Manajemen-nya, Sule merayakan ulang tahun tanpa pesta besar-besaran.
Dalam foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya, terlihat momen sederhana Sule merayakan ulang tahun bersama kedua anaknya, Rizky Febian dan Putry Delina Andriany Sutisna.
Pada foto tersebut, Sule berdiri diapit oleh kedua anaknya yang tengah beranjak dewasa itu sambil memegang kue ualng tahun.
Sule dan kedua anaknya tampak mengenakan busana rumah dengan warna monorkrom.
Sule terlihat mengenakan kaus putih dan celana dengan motif kartun Spongebob.
Delina tampak mengenakan kaus oblong putih yang dipadu dengan celana hitam dengan motif garis putih.