Find Us On Social Media :

Dinyinyirin Gaya Pacarannya, Verrell Bramasta dan Natasha Wilona Tak Mau Ambil Pusing

By Rissa Indrasty, Jumat, 16 November 2018 | 16:11 WIB

Verrell Bramasta dan Natasha Wilona saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (16/11/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Gaya pacaran pasangan selebritis Verrell Bramasta dan Natasha Wilona tak luput dari nyinyiran warganet.

Verrell Bramasta dan Natasha Wilona dianggap terlalu mengumbar kemesraan melalui postingan Instagramnya.

Menanggapi hal tersebut, putra sulung Venna Melinda ini mengaku tak mau ambil pusing.

Baca Juga : Verrell Bramasta Akui Dekat dengan Natasha Wilona Sejak Masih Pacaran dengan Stefan William

Hal tersebut lantaran hingga saat ini belum ada komentar yang dirasa menyinggung atau terlalu menyudutkannya.

"Yang pasti setiap orang berhak untuk berpendapat, melontarkan pikiran mereka tapi sejauh itu belum mengganggu dan belum ada unsur bullying, sesuatu yang verbal, fine-fine aja kan kita punya pandangan kita sendiri," ungkap Verrell Bramasta saat ditemui Grid.ID bersama Natasha Wilona di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (16/11/2018).

Tak hanya Verrell Bramasta, Natasha Wilona juga mengaku tak terlalu mempedulikan komentar negatif dari para netizen perihal gaya pacarannya.