Grid.ID - Penggiat alam pasti tahu siapa itu Steve Irwin.
Steve Irwin adalah pembawa acara televisi flora fauna terkenal 'Great Barrier Reaf.'
Namun ia meninggal setelah seekor ikan pari menikam bagian jantungnya pada tahun 2006.
Dikutip dari Kompas.com, Minggu (18/11) belum lama ini seorang pria Australia mengalami kejadian serupa dengan Irwin.
Baca Juga : Masih Ingusan Usia 13 Tahun, Namun Bocah Perempuan Ini Ialah Pewaris Tahta Kerajaan Spanyol
Pria itu dilaporkan tewas tertusuk ekor ikan pari.
Kejadian ini terjadi di lepas pantai Lauderdale, 23 km dari negara bagian Tasmania pada Sabtu lalu.
"Dia menderita luka tusukan di perut bawahnya, kemungkinan ditimbulkan oleh hewan laut (ikan pari)," demikian pernyataan polisi.
Pria itu kemudian dilarikan ke rumah sakit setelah sebelumnya dilakukan pertolongan pertama di bibir pantai.
Baca Juga : 7 Fakta Mengenai Lenin, Pendiri Partai Komunis Uni Soviet yang Jasadnya Dijadikan Tontonan Publik
Namun jiwanya tak bisa ditolong dan ia meninggal dunia.
"Ini konsisten dengan cedera akibat ikan pari, tapi penyelidikan lebih lanjut dan pemeriksaan lanjuran akan memberikan sedikit fakta konkret tentang hal itu," ucap Polisi Senior Brett Bowering.
Warga setempat mengatakan, korban sering terlihat berenang di pantai.
abc.net.au melaporkan jika kejadian ini merupakan peristiwa yang amat langka.
Baca Juga : Dalam Lukisan Ini Tak Sengaja Ungkap Sebuah Keganjilan
Ikan pari sendiri biasanya hidup di daerah perairan tropis.
Ia juga jarang menyerang manusia karena memang bukan musuh alaminya.
Meski begitu ekor ikan pari dilapisi racun mematikan untuk mempertahankan diri saat ada ancaman.
Sebagian besar cedera yang ditimbulkan dari ikan pari biasanya karena manusia menginjak mereka di air dangkal dan terkena ujung ekor di pergelangan kaki.(*)