Lee Jeong Hoon mengaku bahwa, hingga berusia 6 bulan lebih, kebutuhan baby Kimora didapat dari pendapatannya sendiri.
Baca Juga : Lee Jeong Hoon Siapkan Hadiah Jika Anak Mau Suntik Vaksin Serviks
Pasalnya, banyak endorsement dan produk yang menjadikannya sebagai brand ambassador.
Bahkan, baby Kimora pernah menghasilkan hingga ratusan juta rupiah.
"Rekeningnya dia sendiri ya, jadi bukan dari kita ya. Dia cari uang sendiri ratusan juta juga ada tapi dia (Moa Aeim) selalu ngomong ini uang baby loh bukan uangmu," tambah Lee Jeong Hoon.
Baca Juga : Lee Jeong Hoon Ajak Istri dan Anak Suntik Vaksin Serviks
"Jadi begitu uang masuk langsung saya tarik buat dia (baby Kimora)," tambah Moa Aeim.
"Pokoknnya rata-rata yang diterima baby Kimora ini ya puji tuhan semuanya bernilai cukup besar ya untuk seorang bayi," terang Moa Aeim.
"Jadi pendapatan dia lebih banyak dari saya loh," celetuk Lee Jeong Hoon.
Baca Juga : Lee Jeong Hoon dan Moa Aeim Berencana Pasang Tato Atas Kehadiran Kimora
Namun meskipun banyak endorsement yang masuk dan brand ambassador untuk baby Kimora, Lee Jeong Hoon dan Moa Aeim tetap selektif.
"Jadi sebenarnya yang kita pakai biasanya kita sangat menyenangi produk itu karena bener-bener terpakai, usefull banget buat baby Kimora," pungkas Moa Aeim.
(*)