Find Us On Social Media :

Sidang Cerai Shezy Idris dan Krishna Adyata Ditunda Hingga Bulan Desember

By Corry Wenas Samosir, Senin, 19 November 2018 | 14:02 WIB

Shezy Idris saat ditemui Grid.ID di Pengadilan Agama, Jakarta Barat, Senin (15/10/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Proses perceraian aktris Shezy Idris dengan Krishna Adyata Pramata kembali digelar hari ini Senin (19/11/2018) di Pengadilan Agama Jakarta Barat.

Sidang hari ini pun mengagendakan jawaban dari pihak tergugat yakni dari pihak Krishna Adyata Pramata.

Namun sayangnya sidang tersebut harus ditunda lantaran pihak Krishna Adyata Pramata tak hadir pada sidang tersebut.

Baca Juga : Kembali Gelar Sidang Cerai, Shezy Idris Kali Ini Tak Hadir

Hal itu disampaikan oleh pengacara Shezy Idris, Dedy Eka Putra, yang menunggu pihak Krishna di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada Senin (19/11/2018).

"Agenda hari ini adalah jawaban gugatan kita oleh tergugat, tapi pihaknya tak ada. Nah, sekarang kita sudah menunggu sampai jam 12 siang pihak tergugat pun tak ada. Nah, kami udah datang dari tadi antrean nomor 9 terus sudah masuk dalam ruang sidang," ujar Dedy Eka Putra.

Shezy yang diwakili pengacaranya itu tidak mendapatkan informasi dari pihak Krishna dengan ketidakhadiran pihaknya.

Baca Juga : Siap Menjanda, Wajah Shezy Idris Malah Dipuji Makin Cantik

"Hiingga jam 12 tidak ada kabar dari pihak tergugat ataupun kuasanya dan kami pun sudah mencoba menghubungi pihak agus untuk minta nomor pengacaranya itupun tidak ada dibalas," ungkap Dedy Eka Putra.

Sementara itu, melalui pengacaranya, Shezy sendiri berhalangan hadir lantaran harus menemani anak-anaknya.

Maka dari itu, pada persidangan kali ini Shezy diwakili oleh pengacaranya.

Baca Juga : Sedang Menunggu Proses Cerai, Shezy Idris Ingin Adiknya Hidup Bahagia

"Mbak Shezy tidak hadir karena beliau ada halangan. Karena beliau menemani anak-anaknya ikut lomba disekolahan," ucap Dedy Eka Putra.

Kendati begitu, sidang tersebut ditunda hingga 10 Desember 2018 yang akan datang.

Baca Juga : Tanggapan Shezy Idris Jika Dituduh Selingkuh: Ya Udah itu Rejeki Saya dong!

Hal ini disebabkan pihak Krishna Adyata Pramata yang tidak hadir pada persidangan tersebut. (*)