Find Us On Social Media :

Penghulu Salah Sebut Jumlah Mahar, Baim Wong dan Paula Verhoeven Takut Penikahannya Tidak Sah

By Ulfa Lutfia Hidayati, Jumat, 23 November 2018 | 08:15 WIB

Baim Wong dan Paula Verhoeven

Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati

Grid.ID - Pasangan selebritis Baim Wong dan Paula Verhoeven baru saja merayakan status baru mereka sebagai sepasang suami istri.

Namun di acara akad nikah yang digelar pada Kamis (22/11/2018) kemarin, ternyata ada sedikit insiden yang membuat Baim Wong dan Paula Verhoeven takut pernikahannya tidak sah.

Saat itu, penghulu ternyata salah menyebutkan jumlah mahar yang diberikan Baim Wong untuk Paula Verhoeven.

 Baca Juga : Momen Haru Ayah Baim Wong Saat Melepas Rindu dengan Raffi Ahmad, Johni Wong: Kalau Lihat Kamu Saya Inget Papa Kamu...

Sebelumnya, penghulu menyebutkan bila mahar yang diberikan berupa 11 gram emas dan uang tunai sebesar Rp 222.018 rupiah.

Ternyata nominal uang tersebut berbeda dengan yang disiapkan oleh Baim Wong.

Artis yang sempat mendapat predikat sebagai Presiden Jomblo itu pun memberikan klarifikasi.

 Baca Juga : Baim Wong dan Paula Verhoeven Menikah, Marshanda Malah Asyik Lakukan Hal Ini

Dilansir Grid.ID dari Tribun Seleb, saat menjalani sesi latihan dengan penghulu, Baim ternyata menyebutkan mahar secara asal.

Namun, ternyata sang penghulu justru menulis nominal mahar tersebut dan menyebutkannya ketika akad nikah.

"Jadi gini loh saya jujur sajalah. Saya kan pernah latihan sama penghulu dan penghulu catat kita enggak tahu maharnya. Kita asal sebut saja Rp 222.018, tapi ternyata dia (penghulu) tulis," kata Baim Wong di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, Kamis (22/11/2018).

 Baca Juga : Baim Wong Menikah Hari Ini, Yuk Intip Kamar Pengantin yang akan Ditempatinya Bersama Paula Verhoeven!

Setelah berdiskusi dengan keluarga, jumlah mahar yang diberikan Baim ternyata sebesar Rp 2.202.018.

Sahabat sekaligus pihak wedding organizer, Teuku Zacky pun langsung ikut panik.

Baca Juga : Hadiri Pernikahan Baim Wong dan Paula Verhoeven, Lukman Sardi Beri Ucapan Spesial untuk sang Sahabat

Ia pun bergegas menanyakan kepada penghulu apakah pernikahan Baim dan Paula tetap sah meskipun terjadi kesalahan penyebutan jumlah mahar tersebut.

Untungnya, menurut penghulu pernikahan kedua pasangan artis itu ternyata tetap sah.

"Pas saya kejar saya tanya sah enggak. Katanya sah kok, jangan ragu dan khawatir yang dilihat bukan jumlahnya tapi ada yang diserahkan," kata Zaki.

Baca Juga : Kilas Balik Perjuangan Baim Wong Menawan Hati Paula Verhoeven

Baim Wong menjelaskan makna di balik nominal uang mahar yang ia berikan.

Melansir dari Kompas.com, ternyata jumlah tersebut disesuaikan dengan tanggal pernikahan Baim dengan model cantik asal Semarang itu.

"Jadi yang sebenarnya 11 gram dan uang Rp 2.202.018. Itu dari tanggal pernikahan. Saya yang menyimbolkan aja 22 itu tanggal 2018 tahun dan 11 itu bulan," imbuh Baim.

Baca Juga : Baim Wong Menikah, Inilah 7 Fakta Paula Verhoeven, Mantan Gadis Sampul yang Miliki Darah Belanda dan Kini Jadi Supermodel!

Baim Wong resmi menikah dengan Paula Verhoeven pada Kamis (22/11/2018) di Gedung The Tribrata, Jakarta Selatan.

Akad nikah pasangan yang kerap disapa BaPau ini juga disiarkan live di salah satu stasiun televisi swasta.

Baca Juga : Baim Wong Menikah, Raditya Dika Beri Himbauan Kepada Pengantin Baru Sebagai Sesama Mantan Presiden Jomblo

Ijab kabul yang dilakukan Baim Wong berjalan lancar, bahkan artis sinetron ini sempat meneteskan air mata karena terharu.

(*)