Find Us On Social Media :

GOKIL! Wanita Ini Memutuskan Pacarnya Melalui Aplikasi Spotify

By Kama, Selasa, 11 April 2017 | 19:31 WIB

Aplikasi Spotify ini malah dijadikan medium untuk memutuskan pacar

Grid.ID - Putusnya sebuah hubungan memang tidak pernah mudah, dan belum tentu semua orang bisa menerimanya.

Tapi apa yang dilakukan oleh Kirsten Titus (19) terhadap pacarnya bisa dibilang sedikit unik

Kirsten memutuskan pacarnya Wyatt Hall (20) dengan cara menuliskan judul-judul lagu pada aplikasi Spotify.

(BACA JUGA: Spotify, Apple Music, Joox, Mana Paling Boros Kuota Data? Ini Dia Jawabannya)

Dikutip Grid.ID dari seventeen, Kirsten dan Wyatt memang menjalani sebuah hubungan layaknya teman dekat, mereka melakukan hal gila dan aneh secara bersama.

Hal itulah yang membuat Kirsten merasa bahwa mereka lebih cocok jika menjadi teman.

"aku berpikir bahwa kita memang lebih cocok jika berteman, untuk itu cara aku memutuskan Wyatt juga dengan cara yang lucu dan unik" ujar Kirsten.

Berikut judul-judul lagu yang disusun sedemikian rupa oleh Kirsten.

Do You..

Still

Want To

Kiss Me

Because

I Am

Kinda Lovin

Someone Else

But

We can Still Be Friends

(BACA JUGA: 7 Lagu Baru Ter-hits di Spotify, Update Konsumsi Indra Pendengaran Kamu!)

Nah, yang lebih lucu lagi , pacarnya yaitu Wyatt membalas pesan yang disampaikan oleh Kirsten dengan playlist yang ada di spotify juga!

Wyatt mengirimkan judul lagi "STFU" yang singkatanya adalah "Shut The Fu*k Up"

Hal ini dipublish oleh adik perempuan Kirsten yang bernama Erika (14) di akun twitternya @errikkxa

"jadi kakak perempuan ku sedang berpacaran dengan pria yang bernama Wyatt, tapi ternyata dia (Kirsten) menyukai pria lain”

“Jadi dia membuatkan ini untuk Wyatt"

Sekejap post-an Erika mendapatkan balasan dari Kirsten dan juga Wyatt.

(BACA JUGA: Terinspirasi Dari Kisah Putus Cintanya, 12 Lagu Dari Musisi Ini Malah Hits)

Wyatt sendiri tidak merasa marah atau kesal dengan keputusan Kirsten, Wyatt justru tertawa dan sampai sekarang mereka memutuskan untuk menjadi sahabat baik. (*)