Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Rumah Jackie Chan di Hong Kong menarik perhatian karena lokasinya yang tersembunyi dan tak banyak diketahui orang.
Namun, isi rumah Jackie Chan di Hong Kong akhirnya terkuak dalam sebuah video dokumenter berjudul Jackie Chan's Top Secret Hideout.
Dalam video itu, terungkap bahwa di dalam rumah Jackie Chan di Hong Kong rupanya terdapat banyak pintu rahasia.
Baca Juga : Inspirasi Outer Hijab Bernuansa Pastel ala Aktris Shireen Sungkar
Video dokumenter tersebut diunggah oleh akun YouTube milik penggemar Jackie Chan bernama thejackiechanfansite.
Video singkat berdurasi 4 menit 4 detik tersebut berhasil mengungkap isi rumah milik aktor laga legendaris Hong Kong ini.
Penasaran bagaimana isi rumah Jackie Chan di Hong Kong?
Intip potretnya berikut ini.
Baca Juga : Heboh Pernikahan Putri Jackie Chan, Etta Ng, Sang Aktor Disebut Pernah Khawatir pada Putrinya
Baca Juga : Deretan Koleksi Tas Mewah Shandy Aulia yang Membuat Tampilannya Modis
1. Pintu masuk
Banyak orang yang dibuat salah sangka dengan tampilan luar rumah Jackie Chan di Hong Kong terlihat menyerupai gedung pertokoan.
Layaknya sebuah toko, pintu masuknya dilengkapi dengan pintu rolling door berwarna abu-abu.
Rupanya Jackie Chan memiliki maksud tersendiri dengan membuat tampilan luar rumahnya seperti itu.
Baca Juga : Tiru Gaya Feminin ala Yuki Kato dengan Pilihan Kebaya Kutu Baru Terjangkau
Hal ini lantaran ia ingin menyembunyikan tempat tinggalnya.
Jackie Chan mengungkapkan tempat tinggalnya terdahulu kerap dikunjungi oleh fans maupun turis yang membuatnya merasa terganggu.
2. Garasi
Rumah Jackie Chan rupanya terdiri atas 2 lantai.
Lantai pertama di rumah Jackie Chan di Hong Kong ia gunakan sebagai garasi dan ruang bersantai.
Di garasi inilah, Jackie Chan menyimpan koleksi mobil pribadinya.
Baca Juga : Intip Rumah Tasya Farasya yang Mewah dan Ada Hutan di Dalamnya
Baca Juga : Adu Gaya Makeup Korean Look Nagita Slavina vs Tasya Farasya
3. Tangga menuju ruang kerja
Inilah tampilan tangga di dalam rumah Jackie Chan di Hong Kong yang menjadi akses dirinya menuju ruang kerja dan kamar tidurnya di lantai 2.
4. Ruang kerja
Inilah tampilan ruang kerja Jackie Chan yang terletak di lantai 2.
Ruangan tersebut bernuansa emas sehingga membuatnya terlihat elegan.
Di sepanjang dindingnya terpajang sejumlah benda koleksi milik suami aktris Joan Lin ini.
Baca Juga : 7 Potret Cantik Andi Autumn, Wanita yang kini Menjadi Istri Sah Putri Jackie Chan, Etta Ng
Baca Juga : 3 Busana Batik Favorit Jessica Iskandar, Bisa Jadi Inspirasi Kondangan
5. Tempat berlatih
Sebagai aktor laga, Jackie Chan tentunya menyempatkan diri untuk berlatih bela diri setiap harinya.
Wajar apabila kemudian sang aktor meluangkan satu ruangan untuk dirinya berlatih bela diri.
Baca Juga : Kini Nikahi Pacar Sesama Jenisnya Tanpa Restu Sang Ayah, Putri Jackie Chan Mengaku Pernah Jadi Gelandangan
Baca Juga : Inspirasi Gaya Feminin dan Santun dengan Hijab Motif ala Cut Meyriska
6. Kamar mandi
Inilah tampilan kamar mandi di rumah Jackie Chan di Hong Kong.
Ruangan ini didominasi warna putih.
7. Pintu rahasia
Tak disangka, di dalam rumah Jackie Chan di Hong Kong rupanya terdapat banyak pintu rahasia, salah satunya yang terletak di dalam kamar mandinya ini.
Sepintas, pintu ini terlihat seperti cermin besar, tetapi apabila digeser, maka akan terbuka layaknya pintu.
Jackie Chan mengaku ia menyukai konsep pintu rahasia lantaran terinspirasi kisah superhero seperti Batman dan Superman yang kerap menggunakan pintu semacam itu sebagai jalan keluar.
Baca Juga : Dulu Berjaya di Sinema Mandarin, Ini Kabar Terakhir Jet Li, Jackie Chan, dan Andy Lau Sekarang
Baca Juga : Bukan Kebaya, Pilihan Busana Hijab ini Cocok Dipakai Saat Kondangan
8. Lemari baju
Inilah lemari baju sang aktor yang dipenuhi koleksi topinya yang berjumlah puluhan.
9. Kamar tidur
Tak hanya di kamar mandi, pintu rahasia terdapat pula di balik lemari baju yang ia miliki yang mengarah langsung ke kamar tidurnya.
Tampilan tempat tidur Jackie Chan mirip dengan ranjang tradisional pada era Kerajaan Tiongkok yang dikelilingi pilar kayu serta dilengkapi kelambu.
Lagi-lagi terdapat sebuah pintu rahasia dari kamar tidurnya yang langsung menuju ke ruang kerjanya.
Baca Juga : Blak-blakan, Ayu Ting Ting Bongkar Kondisi Kamar Tidur Ivan Gunawan, Ada Tempat Tidur Seharga Rp 250 Juta!
Baca Juga : Tiru Gaya Makeup No Makeup ala Chelsea Islan dengan Cara Mudah Ini!
10. Koleksi cangkir teh
Di balik sosoknya yang maskulin, Jackie Chan rupanya memiliki hobi mengoleksi cangkir teh.
Pada video tersebut, ia menyebutkan telah mengoleksi sekitar 2.000 cangkir teh yang berasal dari seluruh dunia.
Namun, sang aktor mengaku dirinya kini sudah kehilangan minat untuk mengumpulkan benda tersebut sehingga tidak akan menambah koleksinya lagi.
Itulah potret isi rumah Jackie Chan di Hong Kong.
Selain di daerah tersebut, sang aktor disebut-sebut memiliki rumah lain di Miami, Amerika Serikat dan di Australia.
Baca Juga : Miris, Putri Jackie Chan Melangsungkan Pernikahan Tanpa Seizin Dirinya