Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Gading Marten dan Gisella Anastasia tak pernah membayangkan pernikahannya yang sudah dibina selama lima tahun berakhir di meja hijau.
Keduanya sepakat untuk berpisah setelah satu setengah tahun berjuang memperbaiki pernikahan.
Gisella Anastasia dan Gading Marten pun tak menyangka jika keduanya tak lagi bersama jelang perayaan Natal nanti.
Baca Juga : Demi Menjaga Penampilan di Depan Suami, Olla Ramlan Rutin Lakukan Perawatan Wajah
Gading dan Gisel tampak kikuk ketika ditanya soal rencana perayaan Natal bulan depan di tengah kondisi pernikahan yang sudah retak.
Gisella memasang wajah bingung, ia beralasan belum ada rencana apapun terkait perayaan Natal nanti.