Find Us On Social Media :

3 Cara Bocah Obesitas, Arya Permana, Turunkan Berat Badannya Sampai 102 Kg

By Tata Lugas Nastiti, Jumat, 30 November 2018 | 15:12 WIB

Arya Permana

Biasanya, dalam sehari Arya sanggup menyantap tiga sampai empat porsi makan orang dewasa.

Tidak hanya itu, ia juga kerap mengkonsumsi tiga sampai empat bungkus mi instan dalam sehari.

Baca Juga : Berhasil Turunkan Berat Badan Sebanyak 141 Kg, Kulit Wanita Ini Menggantung Seberat 3 Kg

Kini, semenjak pola makannya diubah dan dijaga oleh keluarganya, Arya makan dengan porsi normal.

Dalam sehari, Arya makan hanya tiga kali dan langsung merasa kenyang hanya dengan empat sampai lima suap.

Untuk menjaga gizi dan nutrisi dalam tubuhnya, Arya juga mengkonsumsi susu protein sesuai arahan dokter.

Baca Juga : Di Penjara, Berat Badan Pretty Asmara Turun 30 Kg : Inilah Makanan Para Narapidana, Jika Sesuai Aturan Rupanya Bergizi Tinggi

3. Hindari makanan manis.

Bukan rahasia lagi jika konsumsi glukosa dan karbohidrat secara berlebihan mampu membuat berat badan naik dengan cepat.

Dilansir Grid.ID  dari laman NHS, glukosa dan karbohidrat memiliki kalori yang lebih tinggi dibandingkan senyawa kimia lainnya pada makanan.

Glukosa dan karbohidrat hadir dalam bentuk beras, gula, umbi-umbian dan lain-lain.