Find Us On Social Media :

PERHATIKAN DEH! Lingkaran Hitam Ini Bukan Sensor, Coba Saja Lihat Lebih Teliti

By Kama, Jumat, 14 April 2017 | 00:00 WIB

Foto ini tidak sedang di sensor, melainkan karena ada benda yang menyerap cahaya

Grid.ID - Netizen dibuat gempar dengan beredarnya beberapa foto seseorang yang sedang memegang sesuatu yang tampak seperti disensor, di-photoshop sehingga terlihat seperti lingkaran hitam.

Nyatanya, lingkaran hitam tersebut bukanlah editan Photoshop.

(BACA JUGA: Aneh Banget, Warga Temukan Ular Anaconda Mati dengan Perut Besar, Saat Dibelah Begini Isinya)

Seperti yang dilansir dari odditycentral, obyek tersebut hanyalah benda yang dilapisi dengan Vantablack.

Vantablack merupakan material warna hitam yang paling pekat sedunia.

Vantablack dikembangkan oleh Surrey NanoSystems yang berbasis di UK, tiga tahun lalu.

Penemuan ini membuat tercengang para ilmuan dan seniman.

Pigmen luar biasa ini dibuat dari rangkaian tabung vertikal mikroskopik yang manangkis cahaya, yang pada dasarnya "menjebak" cahaya itu.

(BACA JUGA: Suka Bicara Dengan Hewan Peliharaan? Ternyata Itu Bukti Kecerdasan Unik Manusia Loh)

Vantablack dapat menyerap 99,96% cahaya yang mengenainya, membuat obyek tiga dimensi apapun terlapisi yang membuatnya terlihat seperti permukaan datar dua-dimensi.

Jadi, obyek-obyek dalam foto ini bisa berupa apa saja.

Kamu tidak akan bisa mengetahuinya kecuali melihat langsung dari sudut yang memperlihatkan tekstur dan ketebalan sebenarnya.