Find Us On Social Media :

Adu Gaya Penampilan Ayu Ting Ting dan Via Vallen dalam Aktivitas Sehari-hari, Cantik Siapa Nih?

By Tata Lugas Nastiti, Sabtu, 1 Desember 2018 | 06:55 WIB

Adu Gaya Penampilan Ayu Ting Ting dan Via Vallen dalam Aktivitas Sehari-hari, Cantik Siapa Nih?

Laporan wartawan Grid.ID, Tata Lugas Nastiti

Grid.ID - Sama-sama besar di panggung tarik suara, Ayu Ting Ting dan Via Vallen memiliki gaya penampilan yang berbeda.

Ayu Ting Ting dan Via Vallen punya gaya penampilan yang berbeda pada setiap aktivitas sehari-hari mereka.

Meskipun gaya penampilan kesehariannya berbeda, Ayu Ting Ting dan Via Vallen tetap tampil cantik dan anggun saat berada diatas panggung.

Baca Juga : Trending YouTube, Lagu Terbaru Ayu Ting Ting Raih 1 Juta Penonton Hanya dalam 2 Hari

Baca Juga : Ide Busana Kondangan ala Aura Kasih dengan Rekomendasi Kebaya Bali Terjangkau

Diketahui, nama Ayu Ting Ting dan Via Vallen sama-sama dibesarkan oleh panggung tarik suara.

Tidak hanya itu, keduanya juga dikenal dengan kepandaian membawakan lagu aliran dangdut.

Meski memiliki kesamaan dalam bidang karier, Ayu Ting Ting diketahui memulai lebih dulu kiprahnya sebagai penyanyi dangdut.

Baca Juga : Gara-Gara Syuting Film Horor, Ayu Ting Ting Tak Berani Tidur Sendiri

Baca Juga : Rekomendasi Jaket Jeans Croppty ala Selebritis dengan Harga Terjangkau

Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, pada umur 14 tahun, Ayu Ting Ting sudah memulai kariernya sebagai penyanyi di acara pernikahan dengan bayaran sekitar Rp 250 ribu.

Ayu Ting Ting mengukir kesuksesan dari usia belia.

Nama Ayu Ting Ting mulai dikenal publik ketika lagu single-nya yang berjudul 'Alamat Palsu' melejit di pasaran.

Baca Juga : Ayu Ting Ting Ceritakan Pengalaman Seram saat Syuting Film Horor

Baca Juga : Inspirasi Gaya Feminin dengan Padu Padan Rok Tutu ala Vebby Palwinta

Semenjak itu, kiprah Ayu Ting Ting semakin melejit.

Melansir Tribun Seleb, Ayu Ting Ting bahkan disebut-sebut sebagai penyanyi dangdut dengan bayaran termahal, sejajar dengan Siti Badriah dan Zaskia Gotik.

Sama dengan Ayu Ting Ting, Via Vallen memulai kariernya di dunia tarik suara pada usia muda.

Baca Juga : Suka Bercanda, Ayu Ting Ting Mengaku Cukup Kesulitan Bermain Film Horor

Baca Juga : Tren Jaket Jeans Croppty yang Populer di Kalangan Selebritis Milenial

Via Vallen memulai karier bermusiknya pada umur 15 tahun.

Penyanyi kelahiran Surabaya tahun 1991 itu memulai karier sebagai penyanyi dangdut pada grup musik SERA.

Nama Via Vallen melejit setelah single-nya berjudul 'Sayang' menjadi lagu yang paling sering diputar dan diunggah di dunia maya.

Baca Juga : Respons Ayu Ting Ting Saat Video Klip Singel Terbarunya Menempati Trending di YouTube

Baca Juga : Penampilan Kompak Gracia Indri dan Gisela Cindy dengan Plaid Blazer, Sister Goals!

Lagu tersebut bahkan telah diutar lebih dari 100 juta kali di YouTube.

Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, Via Vallen semakin dikenal publik semenjak penampilannya di panggung Opening Ceremony Asian Games 2018.

Meski sama-sama memiliki karier cemerlang didunia tarik suara, Ayu Ting Ting dan Via Vallen punya gaya penampilan yang berbeda.

Baca Juga : Anak Ayu Ting Ting Ketakutan Nonton Film yang Dibintangi Ibunya!

Baca Juga : Rekomendasi Celana Jeans Kulot ala Jessica Iskandar Harga Terjangkau

Mulai dari gaya penampilan keseharian hingga tampilan diatas panggung.

Gaya penampilan keduanya sering kali memukau para penggemar.

Ayu Ting Ting dan Via Vallen selalu tampil cantik dan anggun dengan gaya mereka masing-masing.

Baca Juga : Hebohnya Ayu Ting Ting yang Mengaku Baru Pertama Kali Lakukan Nonton Film Bareng Fans

Baca Juga : Inspirasi Gaya Syar'i dengan Paduan Gamis ala Melody Eks JKT48

Penasaran bagaimana penampilan Ayu Ting Ting dan Via Vallen dalam aktivitas sehari-hari mereka?

Yuk intip!

1. Penampilan Kasual

Sama-sama mengenakan celana jins, Ayu Ting Ting dan Via Vallen tampil cantik dengan penampilan kasual mereka.

Mengedepankan kenyamanan, Ayu Ting Ting kenakan celana jins hitam yang dipadukan dengan kaus hitam lengan pendek dan sepatu sneaker putih polos.

Baca Juga : Lihat Ayu Ting Ting Diserbu Fans, Bilqis Ikut Teriak!

Baca Juga : Deretan Penampilan Memesona Gracia Indri yang Anggun dengan Dress

Tampilan Ayu semakin cantik kala ia memilih mengenakan kacamata dengan frame besar untuk mensiasati wajahnya yang kecil.

Tampil kasual dengan nuansa feminim, Via Vallen kenakan blus biru berbahan chiffon yang ia padukan dengan celana jinsnya yang berwana putih.

Dan untuk melengkapi penampilannya, Via Vallen mengenakan sepatu Puma Fenty dengan aksen garis hitam yang mempertegas gaya kasualnya.

Baca Juga : Kembali ke Dunia Musik, Ayu Ting Ting Rilis Video Klip Jangan Gitu Dong untuk para Haters

Baca Juga : Intip Penampilan Memikat Jessica Iskandar dalam Balutan Kebaya, Bisa Jadi Inspirasi Busana Kondangan!

2. Penampilan Feminim

Tidak ada wanita yang pernah gagal tampil cantik dan anggun kala mengenakan dress untuk mempertegas penampilan feminim.

Ayu Ting Ting tampil anggun dengan mengenakan dress dengan potongan lurus tanpa lengan.

Dress berwarna dusty pink ini memiliki aksen tali pada bagian pinggang dan jatuh pas di bagian lutut, sehingga penampilan feminim Ayu yang terkesan dewasa tanpa cela.

Baca Juga : Ayu Ting Ting Larang Bebi Romeo Ciptakan Lagu Untuknya: Ntar Duit Kita Berkurang!

Baca Juga : Deretan Penampilan Seksi Marion Jola dengan Sepatu Over Knee Boots

Muda dan ceria, begitulah penampilan feminim Via Vallen kala mengenakan dress.

Dress yang dikenakan Via memiliki potongan off shoulder dengan two tones yaitu putih dan abu-abu.

Penampilan Via ini semakin cantik dengan wedges sneakers warna putih yang menggambarkan keceriaan masa muda.

Baca Juga : Kronologi Via Vallen Dilempari HP oleh Penonton Saat Manggung di Karanganyar

3. Penampilan saat kenakan Hijab

Ayu Ting Ting dan Via Vallen sama-sama terlihat cantik saat tampil mengenakan hijab.

Ayu Ting Ting mengenakan dress panjang berwarna dusty pink yang dipadu padankan dengan hijab segiempat yang berwana coklat pasir. 

Penampilan ini semakin cantik kala Ayu mengenakan makeup natural yang mempertegas tampilan wajah cantiknya.

Baca Juga : Dilempari HP oleh Penonton Saat di Atas Panggung, Begini Reaksi Tak Terduga Via Vallen

Via Vallen juga tampil cantik dengan mengenakan dress kaftan berwarna abu-abu muda, senada dengan hijab segiempat yang ia kenakan.

4. Penampilan glamor diatas panggung

Ayu Ting Ting dan Via Vallen dikenal dengan penampilan panggung mereka yang memukau.

Tidak hanya performa mereka saat membawakan lagu saja yang memukau penonton, tetapi juga penampilan galmor panggung mereka juga tidak pernah lepas dari sorotan.

Baca Juga : Pesawat yang Ditumpanginya Sempat Alami Kendala, Via Vallen Pilih Santap Lontong Kupang

Sama-sama mengenakan gaun berwarna keemasan, penampilan Ayu Ting Ting dan Via Vallen tampak berbeda.

Ayu Ting Ting yang lebih dewasa, memilih penampilan anggung dengan sequin dress yang memiliki potongan samping pada bagian kaki.

Penampilan ini semakin memukau dengan high heels straps berwarna keemasan yang Ayu kenakan.

Baca Juga : Niatnya Pulang Kampung ke Surabaya, Via Vallen Ceritakan Pengalaman Sempat Diturunkan dari Pesawat

Sedangkan pada Via Vallen, ia mengenakan dress potongan off shoulder berwarna keemasan dengan aksen disepanjang dada.

Penampilannya tambah anggun kala Via Vallen memilih tatanan rambut tergerai dengan hairpiece berwarna senada dengan gaunnya.

Bagaimana? Siapa yang menurutmu paling cantik? (*)