Laporan Wartawan Grid.ID, Atikah Ishmah W.
Grid.ID - Natal 2018 akan segera tiba, promo hotel murah di Surabaya pun menjadi salah satu hal yang dicari.
Bagi mereka yang ingin menikmati malam Natal 2018 bersama keluarga dengan menginap di Surabaya, tentunya promo hotel murah di Surabaya menjadi informasi yang sangat penting.
Kali ini Grid.ID akan membahas tentang informasi promo hotel murah di Surabaya saat malam Natal 2018.
Baca Juga : Natal 2018 : Festival Natal Spektakuler Digelar di Manado Selama Sebulan Penuh dan Libatkan 12 Ribu Orang
Tak sedikit hotel yang mematok harga cukup tinggi saat Natal, karena merupakan hari besar di mana banyak orang memilih berlibur bersama keluarga ke luar kota.
Tapi tak perlu khawatir, ada beberapa hotel yang justru menawarkan diskon dan harga murah pada saat malam Natal.
Nah, buat kamu yang berencana berlibur ke Surabaya, berikut ini Grid.ID telah merangkum 5 promo hotel murah di Surabaya saat Natal 2018.
Baca Juga : Natal 2018: Tutorial Nail Art Santa Claus Super Mudah untuk Mempermanis Kuku Saat Malam Natal
1. Tunjungan Hotel Surabaya
Tunjungan Hotel Surabaya menawarkan diskon hingga 51 persen bagi pengunjung yang menginap di malam Natal 2018.