Find Us On Social Media :

Asyik, Google Rilis Layanan Pesan Antar Makanan dan Jasa Rumah Tangga, Bahkan Sampai Cuci Baju

By Way, Sabtu, 15 April 2017 | 19:03 WIB

Layanan Pesan Antar Google

Grid.ID-Persaingan sektor delivery online kian ketat.

Layanan yang diberikan pun makin banyak dan kreatif.

Hal ini juga yang memicu raksasa IT, Google untuk ikut berkompetisi.

Google meluncurkan layanan baru bernama Areo.

Layanan ini memungkinkan pengguna memesan makanan dan mengatur layanan rumah tangga.

(BACA JUGA Ngakak! Pesan McD Pakai Jasa Antar Online, Malah Yang Datang Beginian)

Layanan tersebut saat ini hanya tersedia di India, itu pun cuma di Mumbai dan Bengaluru

Aplikasi tersebut hanya tersedia di Android.

Areo akan meminta lokasi pengguna dan kemudian mendaftar semua layanan yang tersedia di wilayah pengguna.

Layanan pertama adalah layanan pengiriman makanan di mana Google telah bermitra dengan Freshmenu, Box8, Holachef, Faasos, dan masih banyak lagi.

Pengguna bisa melihat harga makanan dan memesannya langsung via layanan.

(BACA JUGA Gokil! Biar Cepat Sampai Ke Konsumen, Layanan Antar KFC Pakai Moge Ducati )

Aplikasi akan mengirimkan permintaan itu ke penyedia layanan, dan mereka akan mengambil alih dari sana.

Namun layanan Areo melampaui layanan pengiriman makanan sederhana, yang tidak kurang dan sedang tumbuh di India. 

Layanan itu juga menawarkan jasa rumah tangga, termasuk layanan perawatan rumah seperti pertukangan, perbaikan pipa dan listrik hingga membersihkan rumah.

Tidak hanya itu, layanan tersebut juga menawarkan tugas rumah tangga lainnya seperti mencuci baju, mencuci mobil, pengepakan barang dan memasak.

Pengguna juga dapat memesan pelatih kebugaran atau pedikur dengan membuat janji melalui UrbanClap.

(BACA JUGA 6 Tindakan Memalukan Ketika Traveling, 3 Di Antaranya Mencorat-coret Objek Wisata, Waduh! )

Daftar layanannya bahkan lebih dari itu, termasuk hal-hal seperti mengecat rumah, mengatur ekonomi rumah tangga, mekanik, sopir, reparasi sepatu dan bahkan membaca astrologi.

Ketersediaan layanan bergantung pada lokasi pengguna.

Aplikasi tersebut diharapkan dapat tersedia di wilayah lain.

Selain itu, aplikasi ini diharapkan dapat mendarat di sistem operasi perangkat Apple iOS, demikian menurut GSM Arena.

Hmmm, kapan masuk Indonesia ya?

Biasanya sih tak lama, mengingat Google juga punya pengguna sangat ebsar di Indonesia. (*)