Find Us On Social Media :

Ternyata! Begini Cara Maia Estianty Minta Izin pada Anak-anak untuk Nikah Lagi

By Okki Margaretha, Rabu, 5 Desember 2018 | 15:52 WIB

Maia Estianty dan Irwan Mussry

Grid.ID – Maia Estianty merasa sangat perlu untuk meminta izin kepada ketiga anaknya, Al, El dan Dul, untuk menikah lagi.

Maklum, sudah sekitar 10 tahun lamanya sejak bercerai dengan Ahmad Dhani, Maia Estianty memilih untuk sendiri.

Lalu, tiba saatnya ketika seorang Irwan Mussry datang dan berniat untuk menikahi Maia Estianty.

Baca Juga : Lihat Foto Pernikahan Maia Estianty dan Irwan Mussry, Dul: Jadi Pengin Cepet-Cepet Nikah

Rupanya, tak langsung menerima, Maia Estianty lebih dulu meminta izin serta restu kepada ketiga anaknya.

Ketika menjadi bintang tamu dalam acara The Ok! Show, Rabu (5/12/2018), Oki Lukman mencari tau bagaimana pertama kali Maia Estianty membuka omongan kepada ketiga anaknya untuk menikah lagi.

Ketika ditanya, wajah Maia Estianty tampak malu-malu.

Baca Juga : Gara-gara Ahmad Dhani, Maia Estianty Sembunyikan Hubungan dengan Irwan Mussry

Maia Estianty juga mengaku lupa bagaimana caranya meyakinkan ketiga anaknya agar dia mendapatkan restu untuk menikah lagi.

Sampai akhirnya, Dul yang ada di samping Maia Estianty mengingatkannya.

“Mau tak ingetin, tha?” tanya Dul kepada bundanya.

Baca Juga : Dul Tunjukkan Ekspresi Datar saat Foto Bareng Irwan Mussry, Maia Estianty Kasih Penjelasan