Find Us On Social Media :

Sebel dengan Tikus? Coba 5 Cara Jitu Pasang Umpan Tikus di Rumah

By Way, Sabtu, 15 April 2017 | 20:46 WIB

jebakan tikus

Grid.ID - Rumah bersih belum tentu aman dari gangguan hewan kecil yang menjijikan, apalagi kalau bukan tikus.

Untuk mengusir tikus bisa dilakukan dengan cara memberi jebakan atau racun tikus.

Racun tikus ada yang berbentuk butiran dengan campuran bahan yang disukai tikus.

Biasanya racun, yang mengandung warfarin, bekerja dengan membuat pendarahan di retina mata tikus. 

Racun akan membuat daya pandang dan daya tahan tikus jadi menurun. 

(BACA JUGA United Airlines Depak Penumpang, Sebelumnya Pernah Pindahin Nenek 94 Tahun dari Kelas Bisnis ke Ekonomi)

Lama-lama, tikus akan mati kelelahan mencari tempat terang agar pandangannya semakin jelas. 

Biasanya tikus akan mati dalam waktu sekitar empat hari.

Namun, jika menggunakan racun, yang harus diwaspadai adalah tikus mati di sembarang tempat.

Lalu kita akan sulit menemukan bangkainya. 

Deteksi bangkai biasanya dilakukan dari sumber bangkai yang menyengat.

(BACA JUGA Pesawat Sudah Terbang Menuju Arab Saudi Kembali Lagi ke Surabaya Akibat Perkataan Seorang Penumpang)