Find Us On Social Media :

Mercy Pengawal Presiden Jokowi Klontang di Tol Jagorawi, Ini Porfil Singkat Mobil Spesialis Pengawal Tersebut

By Octa Saputra, Minggu, 16 April 2017 | 04:25 WIB

Sejatinya, Mercedes G-Class dirancang sebagai kendaraan taktis untuk melibas medan berat

Grid.ID - Mercy milik tim pengawal presiden Jokowi dikabarkan terbalik di tol Jagorawi tadi sore.

Berdasarkan foto yang beredar, mobil tersebut adalah Mercedes-Benz G-Class.

Berdasarkan informasi yang beredar, mobil model SUV tersebut menabrak Toyota Fortuner yang sedang mogok di sisi kanan jalan.

(BACA JUGA : Netizen Bilang Ada Korban, Mobil Pengawal Presiden Nabrak di Tol Jagorawi)

Berdasarkan informasi yang autobild.co.id himpun, mobil Paspampres tersebut adalah Mercedes G-Class tipe G 300 CDI.

Sebenarnya Mercy G-Class sudah ada sejak tahun 1979.

Namun tipe yang dipakai oleh paspampres tersebut baru mulai ada di tahun 2001.

Sayang tidak ada petunjuk jelas buatan tahun berapa Mercy paspampres tersebut.

(BACA JUGA : Nabrak Toyota Fortuner Mobil Pengawal Presiden Terguling, Ini Konfirmasi Staf Khusus Presiden)

Tapi karena tahun 2006 ada model baru dengan wajah lebih modern dari Mercy paspampres, diperkirakan tahun pembuatan Mercy paspampres antara tahun 2001-2005.

Sejatinya, Mercedes G-Class dirancang sebagai kendaraan taktis untuk melibas medan berat.

Mercy G 300 CDi pakai mesin diesel dengan kapasitas 2.700 cc.