Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Band Judas Priest akan menggelar konser di Indonesia, tepatnya di Ecopark Ancol, Jakarta Utara, Jumat (7/12/2018) malam nanti.
Kedatangan Judas Priest ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya di Indonesia.
Termasuk Piyu, gitaris Padi Reborn, yang mengidolakan band mental yang terbentuk sejak tahun 1969 itu.
Baca Juga : Untuk Pertama Kali Setelah Vakum, Padi Reborn Akhirnya Tampil di Synchronize Fest 2018
"Aku ngefans dari SMP. Musiknya yang simpel-simpel tapi aku udah mulai koleksi kaset-kasetnya," ujar Piyu saat Grid.ID temui dikawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (6/12/2018).
Piyu pun merasa senang saat mengetahui band kesukaannya itu akan konser di Indonesia, karena sebelumnya ia pernah menonton Judas Priest di Singapura tahun 2012.
Kesempatannya ingin dekat langsung dengan Judas Priest pun tercapainya.
Baca Juga : Idolakan Judas Priest, Piyu Padi Rela Botak Demi Mirip Rob Halford!
Bahkan, Piyu sempat berbincang saat Judas Priest melakukan jumpa pers.
"Yang tadi yang pertama gitarisnya yang satu saya dapet pick (pick gitar) waktu di Singapura. Terus aku bilang,‘Richie aku dapat pick kamu. Nanti aku mau minta kamu lagi ya yang satu lagi’. Dia jawab,‘Oh iya-iya oke-oke’. Dia nanya,‘Loh kamu dapat dari mana?’. Aku jawab,‘Di Singapura’," ucap Piyu seraya mengatakan perbincangannya dengan Judas Priest.
Seperti tak puas dengan pertemuannya dengan personel Judas Priest, Piyu berencana menemui mereka kembali sesuai konser nanti.