Find Us On Social Media :

Sumbangan Rp119 dari Ketua MPR RI untuk Jupe Ternyata Bermuatan Pesan-pesan

By Hery Prasetyo, Senin, 17 April 2017 | 15:52 WIB

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan dan Julia Perez.

Grid.ID - Banyak tokoh dan masyarkaat biasa yang tergerak menyumbang Julia Perez alias Jupe untuk biaya pengobatannya.

Para tokoh juga tak hanya dari kalangan artis, tapi juga politik.

Itu yang membuat malam penggalangan dana untuk Julia Perez bertajuk ‘Peduli Sahabat Jupe’, Minggu (16/4/2017) berlangsung ramai dan produktif.

Dari tokoh politik, selain calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Sandiaga Uno, hadir juga Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.

(BACA JUGA: Meskipun Jupe Dalam Keadaan Seperti Ini, Sebagian dari Hasil Penggalangan Dana Akan Disumbangkan Lagi Olehnya)

Zulkifli Hasan mengaku sudah datang untuk menjenguk Julia Perez di RSCM beberapa waktu lalu.

Dirinya juga melontarkan kata-kata penyemangat untuk Julia Perez.

"Mbak Jupe kalau kita berjuang keras, pasti bisa sembuh. Jupe cepat sembuh ya, saya doakan," ucap Zulkifli Hasan.

Ketika ditanya berapa nominal uang yang disumbangkan untuk Jupe, Zulkifli Hasan memberi tahu nominal dan juga alasannya.

Jumlah uang yang ia sumbangkan adalah Rp119 juta. Ternyata, itu sarat pesan-pesan religius.

(BACA JUGA: Sahabat Jupe yang Datang ke Sini Karena Rasa Sayang Tinggi Terhadap Jupe)

"Saya memberi 119 juta. Filosofinya 119 tolong zikir 100 kali plus 19, ya. Jupe tolong sering-sering baca Al-Quran, mohon bersabar ya Mbak Jupe," jelasnya.

Selain Zulkifli Hasan, Sandiaga Uno juga mengaku sudah pernah menjenguk Jupe bersama sang istri sebelumnya di RSCM.

Dirinya mengaku ingin menghibur Jupe ketika datang menjenguk, tetapi ternyata justru Jupe-lah yang menghibur dirinya.

(BACA JUGA: Sebagai Manusia, Jupe Memiliki Rasa Sayang yang Tinggi Kepada Sesama)

"Saya datang dengan istri niatnya mau ngehibur, eh malah kita yang dihibur. Jupe itu inspirasi kita semua dilihat dari perjuangannya," tutur Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno juga menyumbang untuk Jupe. Meski demikian, dirinya tidak mau jika sumbangan ini dinilai bermuatan politik.

"Jangan dipandang sebagai politik ini perjuangan untuk Jupe. Saya atas nama keluarga memberi Rp330 juta dan tidak ada filosofinya nominal tersebut," tutup Sandiaga Uno. (*)