Find Us On Social Media :

Cuma Mitos, Jangan Lakukan 4 Hal Ini Kalau Ngantuk Saat Nyetir, yang Terakhir Malah Bikin Celaka

By Way, Senin, 17 April 2017 | 20:12 WIB

Hindari Mitos tentang Ngantuk Saat Nyetir

Grid.ID-Serangan ngantuk sangat mengganggu saat mengemudi.

Masalahnya, sejumlah pengemudi memiliki trik yang salah kaprah dalam menunda kantuk. 

Berikut beberapa di antaranya, beserta alasan mengapa kamu tak perlu mengikutinya.

(BACA JUGA  Terjawab Sudah Alasan Mengapa Kamu Sering Mengantuk Sehabis Makan, Penasaran?)

1. Minum kopi

Kafein dalam kopi akan meningkatkan denyut jantung sehingga secara fisik kamu lebih tegang dan tak mengantuk. 

Tapi yang tak bisa dihilangkan dari tubuh adalah refleks yang berkurang. 

Minum kopi hanya akan membuat kamu serasa terjaga, namun kenyataannya lemah secara fisik.

(BACA JUGA Untuk Hilangkan Ngantuk Nggak Harus Minum Kopi Saja Loh, Coba 7 Cara Ini Yuk! )

2. Merokok

Bernapas dengan asap rokok bukan hanya memasukkan racun ke dalam tubuh, tapi juga mengurangi kadar oksigen dalam darah. 

Hasilnya, cara ini tak efektif menghilangkan kantuk. 

Mungkin hanya sesaat ketika proses menyalakan, namun sesungguh tubuh terutama otak sedikit kekurangan oksigen ketika mengisapnya.

(BACA JUGA Nggak Perlu Minder Kalau Kamu Ngantuk Habis Makan Besar, Ini Loh Sebabnya )

3. Musik keras

Bukan kerasnya volume musik yang membuat kamu nggak mengantuk. 

Karena pada kenyataannya, sekeras apapun musik, jika monoton akan membuat kantuk pula. 

Artinya tak ada gunanya menyetel musik keras-keras. 

Justru ini lebih berbahaya karena membuat konsentrasi beberapa indera ke jalan berkurang drastis.

(BACA JUGA  Ngantuk Berat Habis Makan Siang? Yuk Hilangkan Dengan 5 Cara Ini)

4. Mengebut

Harus diakui, mengebut memang meningkatkan adrenalin dan membuat kamu lebih terjaga. 

Apalagi mengebut di perjalanan luar kota akan disertai kejadian tak terduga semisal harus mengerem atau menghindar mendadak. 

Tapi selain jauh lebih berbahaya, mengebut tak akan meningkatkan kekuatan fisik. 

Artinya refleks tetap lemah bila memang sudah saatnya mengantuk. 

Itu jelas kondisi sangat bahaya ketika mengebut. (*)