Find Us On Social Media :

Model Cantik Disiram Air Keras, Begini Akibatnya

By Hery Prasetyo, Selasa, 18 April 2017 | 20:54 WIB

Para polisi Inggris, Scotland Yard, melakukan pengamanan di nightclub Mangle, Inggris, setelah insiden penyerangan air keras.

Grid.ID - Serangan dengan menyiram air keras sebagai teror tak hanya terjadi di Indonesia, tapi juga negara lain.

Model cantik asal Australian, Isobella Fraser (22) dan adiknya, Prue (20), menjadi salah satu korbannya.

Model asal Sydney ini mengunjungi adiknya yang bekerja di London, Inggris.

Mereka kemudian menikmati malam di nightclub Mangle, Dalston, London Timur, Senin (17/4/2017).

Tiba-tiba, dua kelompok saling berseteru dan berkelahi.

Salah satu kelompok menggunakan semprotan air keras.

Serangan brutal itu melukai 12 orang, termasuk Isobella dan Prue.

Isobella dan Prue langsung dilarikan ke rumah sakit dan mereka mengaku seperti terbakar.

Air keras itu begitu tajam, bahkan membakar pakaian Isobella dan Prue dan kemudian mengenai kulit mereka.

Saat itu, sekitar 400 orang yang berada di nightclub terpaksa dievakuasi untuk menghindari air keras yang masih bertabur di udara.

Merurut Scotland Yard, polisi Inggris, ada dua pria yang berumur 20 tahunan mengalami luka sangat parah.

Selain itu, ada seorang gadis yang mendapat luka sangat parah di wajahnya.

Isobella dan Prue termasuk beruntung, karena mereka lebih banyak terkena bagian punggung dan tangan.

Polisi mendapat informasi, dua kelompok terlibat percekcokan saat mereka berjoget.

Salah satu orang kemudian menggunakan air keras yang disemprotkan dan banyak orang yang terkena.

Seorang juru bicara mengatkaan, "Satu-satunya informasi yang kami dapat adalah, ini cairan korosif yang disemprotkan di nightclub."

"Yang pasti, efeknya sangat kuat," lanjutnya.

Seorang saksi yang tak mau disebut namanya menjelaskan, "Dalam pesta di basement itu, ada beberapa wanita yang terlalu berisik. Saya melihat teman mereka memesan sebotol air. Mereka menyiramkannya ke wajah mereka."

Keributan yang diwarnai siraman air keras itu sempat membuat kacau dan puluhan polisi segera datang.

"Ini seperti perang, polisi di mana-mana," tambahnya.

(BACA JUGA: Fakta-Fakta Novel Baswedan, Sepupu Anies Baswedan yang Disiram Air Keras)

Polisi terus berjaga-jaga dan memeriksa banyak hal, namun belum menangkap satu orang pun.

Seorang wanita mengatakan, "Itu terjadi sangat cepat. Para clubbers berdesakan keluar. Saya pikir ada penusukan, karena saya mendengar 'Keluar, keluar, keluar dari area'."

Para pengunjung nightclub sempat disuruh merunduk oleh polisi dan tak bisa pulang, karena jalan ditutup.

Juru bicara Scotland yard mengatakan, "Detektif sedang melakukan investigasi atas insiden penyiraman air keras ini. Polisi dipanggil di Jalan Sidworth, Dalston, kira-kira pukul 01.00, Senin, setelah beberapa orang mengeluh terkena cairan itu."

(BACA JUGA: Ini Penampakan Wajah Novel Baswedan yang Disiram Air Keras, Uhh Ngilu ya Tuhan!)

Polisi mengaku belum menemukan bukti yang mengarah kepada pelaku.

Insiden ini hanya seminggu setelah insiden yang sama terjadi di London Utara.

Saat itu, seorang suami-istri dan anak dua tahun mereka menderita luka bakar setelah diserang air keras di dekat Islington.

Pelaku penyerangan ini juga belum tertangkap.