Grid.ID - Pasangan Anies-Sandi terpilih sebagai gubernur baru Jakarta versi quick count.
Memang belum ada hasil resmi, tapi selama ini hasil quick count cukup bisa diandalkan.
Yang menarik, ternyata Anies Baswedan adalah penyuka skuter antik Vespa.
(BACA JUGA: Kemenangan Anies-Sandi Disambut Gelap Gulita Langit Ibukota Jakarta)
Dikutip Grid.ID dari kompas.com, Anies Baswedan mengaku jadi teringat dengan masa lalu saat dirinya mengendarai Vespa dalam konvoi pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur usai deklarasi kampanye damai Pilkada DKI 2017, Sabtu (29/10/2016).
"Saya adalah penunggang Vespa. Ketika kuliah saya naiknya Vespa," ujar Anies saat ditemui di sela-sela konvoinya bersama para pendukung.
Menurut Anies, Vespa yang dulu digunakannya saat kuliah adalah Vespa Sprint produksi tahun 1968.
Ia menyebut Vespa itu masih ada dan masih digunakan sampai dengan saat ini.
"Dipakai keluarga, nggak saya pakai di sini, itu kendaraan ayah saya yang saya pakai," ujar Anies.
(BACA JUGA: Vespa LX 125 i-Get Kelir Oranye dan Putih Susu, Mencuri Perhatian Tapi Bikin Kesel)
Motor yang sama juga dipakai Anies keliling kota Jakarta pada 1 Januari 2017 silam.
Anies berkonvoi bersama rombongannya dari Kemang, Jakarta Selatan, menuju ke Kota Tua, Jakarta Barat, Minggu (1/1/2017).