Laporan Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso
Grid.ID - Seorang napi Rutan Cipinang, diketahui telah kabur dari tahanannya pada Jumat (7/12/2018).
Napi Rutan Cipinang yang kabur ini bernama Muhammad Said.
Kaburnya napi Rutan Cipinang bernama Said ini dicurigai disebabkan karena faktor asmara dan harta.
Said tiba-tiba lenyap dari Rutan Cipinang yang berlokasi di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, DKI Jakarta.
Baca Juga : Tinggal di Rutan Pondok Bambu, Roro Fitria Jadi Idola Para Napi
Baca Juga : Prediksi Tren Warna Rambut 2019 Serta Tekniknya, Kamu Wajib Tahu Ini!
Berikut fakta-fakta tentang kaburnya napi Rutan Cipinang.
1. Napi Masih Menjalani Proses Persidangan
Mengutip Wartakota, Said merupakan narapidana untuk kasus narkotika.
Hingga kini, Said masih menjalani proses persidangan untuk kasus narkotika.
Kepala Rutan Cipinang, Oga G Darmawan menduga, Muhammad Said kabur seusai menjalani proses persidangan.
"Dia ini ditangkap karena kasus narkotika. Saat ini masih menjalani persidangan dan bila selesai dikembalikan lagi ke rutan," ungkap Oga, Minggu (9/12/2018), dikutip Grid.ID dari Wartakota.
Baca Juga : Update Gempa Donggala: Deretan Fakta Kerusuhan Rutan Donggala, Ratusan Napi Kabur Ingin Bertemu Keluarganya
Baca Juga : Tren Fashion Hijab 2019 dengan Paduan Layer Skirt Ala Selebgram