Find Us On Social Media :

Bocah Kelas 2 SD Ini Laporkan Ayahnya ke Polisi Karena Tak Penuhi Janji Bangun Toilet di Dalam Rumah

By None, Jumat, 14 Desember 2018 | 15:01 WIB

Hanifa Zaara (7) melaporkan ayahnya yang selalu ingkar janji untuk membangun toilet di dalam rumahny

Grid.ID - Hanifa, seorang bocah berusa usia 7 tahun di Ambur, Tamil Mandu, India baru-baru ini melaporkan ayahnya ke Polisi.

Dilansir dari Kompas.com, Hanifa melaporkan ayahnya ke Polisi karena tak segera membangun toilet di dalam rumah.

Hanifa Zaara, bocah kelas 2 SD itu mengatakan jika sang ayah tidak memenuhi janjinya untuk membuat toilet jika dia berhasil juara kelas.

"Dia berjanji untuk membangun toilet untuk saya dua tahun lalu. Tapi dia tidak melakukannya sampai pada waktunya," ucapnya, seperti dikutip dari Times of India, Selasa (11/12/2018).

"Saya sudah tumbuh besar dan saya malu harus buang air besar di tempat terbuka. Jadi saya lapor ke polisi," katanya.

Hanifa kini duduk di kelas 2 SD dan selalu menjadi juara kelas.

Namun, ayahnya terus mengingkari janji untuk membangun toilet.

Halaman Selanjutnya