Grid.ID - Tidak peduli berapapun usia, yang namanya kreativitas ya pasti nggak kenal umur bukan?
Lahir di Kumamoto, Kimiko Nishimoto adalah seorang nenek berusia 88 tahun yang telah mengedit dan mendesain sendiri fotonya melalui perangkat software digital menjadi sebuah karya seni dengan tema yang tidak biasa dan sangat kreatif lho!
(BACA JUGA: Ya Ampun, Di Kuburan Pun Dua Anggota DPR Berkelahi Seru, Pas Pemakaman Wakil Walikota Pula)
Setelah mendapat perhatian secara online atas keahliannya tersebut, Perusahaan Adobe mempekerjakannya sebagai “2017 Nengajo New Year’s Card Format Art Director”, dan menampilkan karya-karyanya sebagai bagian dari kampanye baru untuk Adobe Creative Cloud.
Dilansir Grid.ID dari japantoday.com, kebiasaan mengirim kartu ucapan tahun baru atau nengajo sampai saat ini masih dilakukan jepang kepada sanak saudara karena hal tersebut merupakan tradisi.
(BACA JUGA: Enggak Sangka! Ayah Tiri Jupe Ternyata Juragan Kontrakan, Ini Dia Foto-fotonya)
Nggak heran jika sampai saat ini masih banyak ditemukan kartu ucapan natal dan tahun baru di toko-toko di Jepang dengan berbagai desain yang menarik dan unik.
Nah, yang tua saja bisa berprestasi masa kamu yang muda nggak? (*)