Baca Juga : Kisah Misi AURI, Nekat Tembus Blokade Belanda Hingga Mengkibuli Otoritas Filipina
Untunglah kisah menegangkan itu telah usai.
Usman Yunus kini akhirnya bisa berkumpul kembali bersama keluarganya.
Melansir Kompas.com, Kementerian Luar Negeri, melaksanakan acara serah terima kepada keluarga di Manila pada Kamis (13/12/2018).
Berdasarkan siaran pers resmi Kemenlu, Jumat (14/12/2018), keluarga Usman didatangkan dari kampung halaman di Polewali, Mandar, Sulawesi Barat.
Usman berhasil bebas pada 7 desember 2018.
Setelahnya, Usman menjalani pemeriksaan kesehatan di Filipina dan baru di bawa ke Manila untuk dipertemukan dengan keluarganya.
Begitu melihat sosok Usman, anak dan istrinya langsung berurai air mata.
Istri Usman tampak menangis memeluk suaminya yang telah bebas dari sandera.