Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Mulan Jameela belakangan ini mulai menjajal bisnis kuliner online berupa camilan.
Camilan yang dijualnya pun diberi nama unik agar menarik, diantaranya cilok muncrat, cireng aduhai, seblak ceker, dan lidah sapi bikin kangen.
Istri musisi Ahmad Dhani itu membandrol camilan yang diolahnya sendiri dengan kisaran 80 ribu rupiah per porsi.
Ternyata, saat Grid.ID melakukan penelusuran, makanan berbahan dasar sagu itu, khususnya cilok memang populer di tanah kelahiran Mulan, Kecamatan Malangbong, Garut.
(BACA JUGA Kontras Banget Bedanya, Mulan Jameela Liburan Pakai Kereta Api, Maia Estianti Pakai Jet Pribadi)
"Di sini banyak yang jual," ujar Edi, pedagang cilok yang kerap mangkal di sejumlah Sekolah Dasar di kecamatan Malangbong.
Pedagang cilok di kecamatan Malangbong memang sudah tak bisa dihitung jumlahnya.
Beberapa pedagang pun mencoba variasi rasa agar cilok yang dijualnya bisa menarik pembeli.
"Ada (isi) ati, ada telor, ada daging. Harganya seribu. Kalau yang biasa (pedagang lain) enggak ada isinya," papar Edi secara eksklusif kepada reporter Grid.ID
Sebelumnya Mulan Jameela telah menjalankan dunia bisnis di bidang kuliner.
Ia tampak mempromosikan bisnisnya melalui media sosial pada Rabu (8/3/2017).