Menanggapi hal ini, Angel Lelga langsung buka suara tentang kekeliruan surat yang diterima pihak Vicky Prasetyo.
Menurut wanita berusia 41 tahun ini, harusnya pihak Vicky Prasetyo mengonfirmasi dahulu kekeliruan surat tersebut kepada pihak kepolisian sebelum mengumbar bahwa status Angel Lelga tersangka.
"Kalau pengacara saya kan cerdas ya, saya menyayangkan kalau ada pengacara yang berbicara membodohi masyarakat. Jadi, seharusnya begini ini kalau kita sebagai orang yang cerdas pengacara yang cerdas dan punya etika yang baik pada saat diterima ini salinan pertama dengan salinan kedua tidak sama artinya harusnya sebagai pengacara dia bertanya kepada Polisi. Kenapa? Ada apa? Baru dia mengeluarkan statement kepada media, karena statement-nya itu bahaya sekali," ungkap Angel Lelga.
Baca Juga : 20 Tahun Hidup dengan Hewan Berdarah Dingin, Pria ini Anggap Buaya Sebagai Anaknya!
Status tersangka yang diumbar Vicky Prasetyo tersebut sudah sangat mencoreng nama baiknya.
"Ini kan membunuh karakter,"
"kalau pengacara yang cerdas kan harusnya dia tanya polisi 'pak adalah kesalahan?'" Ujar Angel Lelga.