Grid.ID - Putri pasangan Uya Kuya dan Astrid, Cinta Rahmania Putri Khairunnisha, bukan hanya karena dibully.
Menurut Uya, putrinya menangis hingga sesenggukan gara-gara diancam teror dari netizen.
"Cinta dari kecil sering di-bully dari zaman artis cilik. Cuma kemarin lebih kaget karena ke ancaman, ke teror. Mau keroyok, mau gebukin Cinta di tempat konser sampe Cinta mental. Dia kaget 'apa salah aku'," ungkap Uya, seperti dikutip Kompas.com, Jumat (28/4/2017).
Baca Juga: Lama Tak Muncul, Cinta Kuya Sekarang Secantik dan Semahir Ini)
Akibat peristiwa tersebut, Uya murka dan berniat melaporkan netizen tersebut ke polisi.
Lain halnya dengan sikap keras dan tegas Uya, Astrid, istrinya justru lebih fokus mengurus Cinta.
Ia lebih memperhatikan psikologis Cinta yang sempat down.
Bahkan akibat kejadian tersebut, Cinta tidak mau sekolah dan makan beberapa hari.
Melalui akun Instagramnya, Astrid mencurahkan isi hatinya untuk memberikan dukungan kepada anaknya.
"Kk @cintakuya jangan takut, jangan sedih, ingat mamah papah akan selalu ada di samping kamu, akan selalu ada di sisi kamu,"
"Kamu bisa cerita apapun tentang hal kecil, hal remeh, hal berat, APAPUN , jangan takut, kami siap melindungi kamu,"
"Apapun masalahnya, yg kamu perlukan adalah cerita ke kami apapun juga, mamah papah pasti akan dengerin, karena buat kami senyum dan tawa kamu adalah kebahagiaan kami, sedih dan tangismu adalah derita kami."
"Kami namakan kamu CINTA krn kamu adalah cinta kasih kami ber dua selama nya (emoji) mamah papah sayang kk @cintakuya dan adik @nino_kuya (emoji) #mylove #love #fatheranddaughter," caption @astridkuya.
Netizen pun mengomentari postingan tersebut turut menyemangati Cinta.
(Baca Juga: Cinta Uya Kuya Diteror akan Dikeroyok dan Dipukuli Gara-gara Konser Artis Korea Ini)
@i.fresly: "I love you @cintakuya ,semangat ya sayang.. Jangan sedih nnti papa mama nya ikutan sedih."
@yosephinedita_: "Cinta jangan sedih lagi yaa semangat terus yaa sukses buat liat konser besok, cepet sembuh yaa biar cepet ketemu sama BTS."
@putririzkifajriani: "Parents goals."
Sebelumnya, Cinta mengadakan give away tiket konser Bangtan Boys (BTS) di media sosialnya.
Para netizen menuduh Cinta menggunakan koneksi ayahnya yang seorang artis untuk mendapatkan tiket lebih.
Padahal kenyataannya tak seperti itu, awalnya keluarga Uya sebenarnya tidak bermaksud untuk membeli banyak tiket.
Mereka mendapat tiket lebih setelah melakukan pemesanan tiket online secara bersamaan.
Hal itu dilakukan karena takut kehabisan tiket boyband yang begitu digemari oleh para penggemar Kpop di Indonesia saat ini.
"Jadi kami semua megang komputer waktu itu karena takut kehabisan. Cinta enggak dapat yang (tiket) red, dia akhirnya taken yang purple. Saya dapat yang red. Nah kami kelebihan (tiket) kan," jelas Uya.
Setelah mendapatkan tiket lebih, awalnya Uya memiliki niat untuk menjual kembali tiket tersebut.
(Baca Juga: Heboh Foto Mirip Anak Ayu Ting Ting di Kamar Raffi, Netizen Bilang Begini)
Namun Cinta mengusulkan untuk memberikan tiket tersebut kepada fans BTS yang tidak bisa mendapatkannya, yaitu dengan cara give away.
"Saya bilang 'kita jual aja'. Cuman Cinta bilang 'giveaway aja Pa buat dibagi, pasti banyak yang enggak dapet'. Ya udah kami bagi dua kelebihan itu," terang Uya.
Namun beberapa orang malah salah menganggap maksud baik Cinta tersebut.
Ditambah lagi Cinta memenangkan undian satu tiket untuk menghadiri sound check konser BTS sehingga spekulasi negatif semakin berkembang. (*)
(Baca Juga: Eko Patrio Disebut Jadi Saksi Pernikahan Siri Raffi dan Ayu, Eko: Kebodohan apalagi yg dibuat orang ini...)
(Tinwarotul Fatonah)