3. Ria Irawan
Ria Irawan terjerat narkoba tahun 2005
Pada tahun 2005 yang lalu, tepatnya 27 Juli, publik dikejutkan dengan penggerebekan yang dilakukan oleh BNN di diskotek Dragon Fly, Jakarta Selatan.
Setidaknya terdapat 8 orang selebriti Indonesia yang terjaring dalam penggerebekan itu, salah satunya adalah Ria Irawan.
Dari hasil tes urin, diketahui hanya Ria Irawan yang positif menggunakan narkoba.
Ria tidak ditahan atau hanya dikenakan wajib lapor dua kali dalam sepekan ke Direktorat Narkoba Kepolisian Daerah Metro Jaya hingga penyidikan selesai.
Menurut staf Humas Polda Metro Jaya, putri aktris Ade Irawan ini tidak ditahan karena pada malam pemeriksaan tidak sedang mengonsumsi narkoba.
Keterlibatan Ria Irawan dengan narkoba bukan kali ini saja, tahun 1993 yang lalu, Rivaldi Soekarno, seorang kawan Ria Irawan meninggal di rumahnya karena over dosis.
4. Iyut Bin Slamet
Iyut Bing Slamet, mantan penyanyi cilik, pernah ditangkap karena kedapatan menggunakan sabu, di sebuah kamar Hotel Penthouse, Mangga Besar, Jakarta Barat, Selasa (8/3/2011) malam.
Dari tangan Iyut, polisi menyita satu paket sabu seberat 0,4 gram narkoba jenis sabu dan alat hisapnya.
Iyut Bing Slamet tidak hanya mengkonsumsi narkoba jenis sabu.
Adik kandung Adi Bing Slamet itu juga pernah memakai narkoba jenis Putaw. 3
Setidaknya hal itu dilakukan Iyut sekitar dua tahun lalu.
Demikian disampaikan Kasubdit V Direktorat IV Bareskrim Mabes Polri, Kombes Hafriyono saat ditemui di Gedung BNN, Jakarta.
"Sebenarnya dalam pemeriksaan, dia makainya bukan sabu. Dia makai putaw. Tapi setelah itu dia sempat berhenti sampai akhirnya mungkin terpengaruh teman-temannya jadi makai sabu," ungkap Hafriyono yang dikutip Grid.ID dari Tribunnews. (*)