Dalam perjalanan menuju Ponorogo, Ifan Seventeen sempat mengunggah sebuah video di Insta story miliknya @ifanseventeen pada Selasa (25/12/2018).
Insta story yang diunggah sekitar 2 jam yang lalu itu memperlihatkan peti jenazah tempat istri Ifan Seventeen itu disemayamkan.
Pria 35 tahun itu tampak mengusap peti jenazah berwarna putih tersebut secara perlahan.
Dalam unggahan yang sama, tampak Ifan sedang berada di dalam mobil ambulans yang tengah melaju.
Namun, pilihan baju yang dipakai vokalis band Seventeen ini menarik perhatian lantaran ia mengenakan baju berwarna senada dengan warna peti jenazah.
Rupanya, terdapat alasan di balik pilihan warna baju yang dikenakan Ifan.
Hal ini ia lakukan agar bisa seragam dengan sang istri yang kini telah meninggal.
Dalam keterangan yang ia tuliskan, Ifan mengingat mendiang istrinya paling suka jika mereka memakai baju couple.
Baca Juga : Antarkan Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Ifan Seventeen: Kita Pulang Sayang Ya