Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Hari raya Natal jatuh tepat pada hari ini, Selasa (25/12/2018).
Sejumlah perayaan pun nampak dilakukan oleh umat Kristiani.
Tentu saja momen kali ini juga banyak dimanfaatkan sederet selebritis tanah air untuk menikmati waktu bersama keluarga.
Baca Juga : 7 Potret Artis Indonesia Rayakan Natal 2018, Fotonya Punya Tema yang Unik!
Dalam perayaan Natal kali ini, Ruben Onsu nampak memberikan pesan menyentuh bagi sang buah hati, Thalia Putri Onsu.
Melalui unggahan dalam akun instagram pribadinya, Ruben nampak membagikan potret putri kecilnya itu.
Mengenakan gaun berwarna putih, Thalia pun terlihat sangat menggemaskan.
Baca Juga : Usai Tahlilan, Lagu 'Jangan Dulu Pergi' Milik Seventeen Diputar
Senyum lebar nampak dipancarkan dari bocah berambut panjang tersebut.
Dalam caption-nya Ruben pun menuliskan pesan yang cukup menyentuh.
Ia berpesan agar Thalia bisa menjadi penerang bagi banyak orang.
"Pesanku padanya jadilah penerang untuk orang banyak ya Thalia," tulis @ruben_onsu seperti Grid.ID kutip pada Selasa (25/12/2018).
(*)