Find Us On Social Media :

Ini Bukti Mbah Gotho Berusia 146 Tahun, Sampai Dites DNA oleh Dokter AS untuk Museum Rekor Dunia

By Way, Senin, 1 Mei 2017 | 01:32 WIB

KTP Mbah Gotho, Lahir 31 Desember 1870

Pengakuannya itu dijadikan dasar untuk menuliskan umurnya di KTP.

Karena pemerintah Indonesia memang belum memiliki sistem pencatatan penduduk sebelum tahun 1900.

(BACA JUGA Seperti Pertanda, Status Facebook Terakhir Siti Masitoh Korban Kecelakaan Puncak, Isinya 'Melayang-Layang' )

Diuji DNA oleh Tim Dokter Amerika

Sebelum sakit dan kemudian meninggal, ternyata Mbah Gotho  dikunjungi tim dokter asal Amerika Serikat (AS). 

Kedatangan tim dokter tersebut untuk melakukan pemeriksaan dan memastikan usia Mbah Gotho yang dikatakan sebagai manusia tertua di dunia saat ini.

Kedatangan tim dokter AS itu disampaikan cucu Mbah Gotho, Suwarni, Rabu (12/4/2017). 

Menurut Suwarni, rombongan dokter itu datang ke rumah kakeknya pada Senin (10/4/2017).

(BACA JUGA Takut Minta Naik Gaji? Begini 4 Caranya Agar Tetap Terlihat Profesional )

Selama dua hari, tim melakukan serangkaian pemeriksaan terhadap kakeknya yang kini berumur 146 tahun tersebut.

Menurut Suwarni, dari Senin sampai Selasa, Mbah Gotho masih bisa melayani pemeriksaan dokter Amerika itu. 

Mbah Gotho diuji DNA, tensi tekanan darah dan dicek urinenya.

(BACA JUGA Eh, Gempita Juga Kirim Karangan Bunga Untuk Ahok dan Djarot Loh! Ini Dia Kata-kata Lucunya )

Suwarni menguraikan kunjungan tim dokter Amerika itu untuk memastikan kebenaran umur Mbah Gotho

Hasil pemeriksaan digunakan untuk kepentingan pencatatan Mbah Gotho di museum rekor dunia.

Dia disebutkan meninggal bukan karena penyakit tertentu, tapi karena memang sudah tua. (*)