Find Us On Social Media :

Dulu Selalu Dijahili Herman Seventeen, Kini Said Bajuri Hanya Bisa Mengenang Sahabatnya yang Menjadi Korban Tsunami Banten

By Agil Hari Santoso, Rabu, 26 Desember 2018 | 12:49 WIB

Said Bajuri rindu sosok sahabatnya yang jadi korban tsunami Banten, Herman Seventeen

Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso

Grid.ID - Saleh Ali Bawazier atau yang lebih dikenal dengan Said Bajuri, kini hanya bisa mengenang sahabatnya yang jadi korban tsunami Banten, Herman Seventeen.

Said Bajuri kehilangan sahabatnya, Herman Seventeen yang jadi korban tsunami Banten, pada Sabtu (22/12/2018).

Mengutip Kompas, Said Bajuri mengaku sudah kangen dengan sosok sahabatnya, Herman Seventeen,yang telah tiada karena jadi korban tsunami Banten.

Baca Juga : Herman Seventeen Meninggal Dunia Akibat Tsunami Banten, Para Sahabat Beri Doa Serta Ceritakan Sifat Asli Sang Gitaris

Aktor Bajaj Bajuri ini mengaku, dia memang sudah bersahabat dengan pria bernama Herman Sikumbang itu.

Ketika jasad Herman Seventeen ditemukan pada Minggu (23/12/2018), Said Bajuri langsung mengungkapkan rasa kehilangannya pada akun Instagram-nya, @Bajurisaid.

"Innalillahi Waa Innalillahi Rojiun @hermanseventeen Khusnul Khotimah Inshaa Allah Yaa Rabbiii... Nt orang baik bro sangat baik," tulis Said di unggahannya.

Baca Juga : Herman Seventeen Meninggal Dunia Akibat Tsunami Banten, Unggahan Terakhir Sang Istri Juliana Moechtar : Yang Kuat ya Han

Herman Seventeen telah pergi ke tempat peristihatannya yang terakhir, kini Said Bajuri hanya bisa mengenang memori-memori indah tentang Herman Seventeen.

Salah satunya adalah kejahilan dan keisengan sang gitaris Seventeen tersebut.

"Dia kalau di kamar kadang isengnya timbul, ane lagi ngapain tiba-tiba dia foto candid dikirim ke grup. (Said) di-bully di grup, sekarang berasa rindunya," ungkap Said setelah menghadiri acara tahlilan Herman, dikutip Grid.ID dari Kompas.com.

Baca Juga : Banjir Doa dan Tangis Penggemar, Lihat Postingan Terakhir Herman Seventeen Sebelum Jadi Korban Tsunami Banten

Lokasi tahlilan mendiang Herman Seventeen yang terletak di Kompleks perumahan DPR, Kalibata, Jakarta Selatan, jadi tempat Herman berkumpul menghabiskan waktu semasa hidupnya bersama Said.

"Herman itu udeh kayak keluarga, jadi hampir tiap hari kalau enggak ada kerjaan, ane enggak shooting, Herman enggak nyanyi, kita ngumpulnya di sini (rumah Herman). Apapun keadaannya kita pasti pada ngumpul disini," tambah Said.

Kini, Said hanya bisa mendoakan sang sahabat dari jauh, karena jenazah Herman telah dimakamkan di Ternate, Maluku Utara.

Baca Juga : Juliana Moechtar, Istri Herman Seventeen Kenang Lagu Terakhir Ciptaan Suami Sebelum Tergulung Tsunami Banten: Sedih Hati Saya Mendengar Lagu Ini

Di Instagram-nya, @Bajurisaid, Said mengunggah momen pertemuan terakhirnya bersama sang sahabat.

"Kenangan terakhir bercanda bersama denganmu sahabat, @hermanseventeen dan ternyata itu adaah pertemuan yang terakhir dan perpisahan kita untuk selamanya. Banyak hal yang pernah kita jalani bersama sungguh luar biasa.. See You (sampai jumpa lagi)...," tulis @bajurisaid di unggahannya.

(*)