Find Us On Social Media :

TV Mobil Tanpa Goyang dan Beragam Hiburan Saat Macet di Jalan, Ada Channel TV Berbayar Juga

By Kama, Rabu, 3 Mei 2017 | 01:28 WIB

Peralatan TV untuk di dalam mobil

Laporan Wartawan Grid.ID. Susanto Ari Prasetyo

Grid.ID - Jalan macet pasti bikin kamu suntuk.

Salah satu hiburan di mobil adalah nonton TV.

Masalahnya kalau pakai antena biasa, kualitas gambarnya sering nggak bagus.

Nah, sekarang ada dekoder yang bisa bantu kamu nonton TV dengan kualitas gambar bagus di dalam mobil.

(BACA JUGA: Menurut Sains, Ini Adalah Posisi Duduk yang Paling Aman Saat Naik Kendaraan Umum)

Berikut adalah 2 produk yang ditawarkan di Indonesia International Motor Show (IIMS 2017).

1. NexDrive

Nexdrive adalah layanan TV berbayar pertama di dunia yang menggunakan teknologi Digital Video Broadcasting Terrestrial 2nd Version Diversity (DVB-T2 Diversity).

Berbagai pilihan channel mulai dari tayangan berita, hiburan anak, olahraga, hingga jajaran film terbaik dunia.

Pilihannya antara lain CNN International, Disney Junior, FOX Movies Premium, Celestial Movies, BeIN Sports 1, NBA TV dan tentunya saluran lokal terlengkap.

(BACA JUGA: Kisah di Balik Hari Buruh 1 Mei, dari Memuja Dewa Bunga, Hari Katolik, Penyebaran Komunis, Sampai Kerusuhan)

Booth NexDrive berlokasi di Hall C3 Nomor P8-11, Jakarta International Expo Kemayoran.

NexDrive menghadirkan harga khusus dengan Rp.2.799.000 sudah termasuk paket langganan All Channels selama 3 bulan dan biaya instalasi di mobil kamu.

Tidak hanya harga khusus, NexDrive memberikan promo tambahan untuk setiap pembelian di IIMS 2017.

Pelanggan akan mendapatkan voucher pembelian headrest sebesar Rp 500 ribu.

(BACA JUGA: Berkat Ahok, Ini Perubahan Bundaran Semanggi Jakarta dari Dulu Sampai Sekarang)

2. Asuka

Asuka adalah perangkat TV digital yang mampu menghasilkan tayangan jernih kemanapun kamu berada.

Bedanya dengan NexDrive, Asuka nggak punya channel TV berbayar.

Asyiknya, untuk mendapatkan tayangan dari televisi lokal, kamu nggak perlu berlangganan.

Cukup pasang dekoder milik Asuka, puluhan tayangan stasiun televisi di Indonesia bisa kamu nikmati.

Asuka dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 memiliki penawaran sangat menarik.

Menggunakan perangkat HR-630, cukup sediakan dana Rp 3.910.000 maka kamu bisa mendapatkan tayangan jernih dari stasiun lokal.

Hebatnya lagi, HR-630 dapat terkoneksi dengan smartphone dan memiliki fitur mirror-link dan bisa tersambung dengan perangkat audio switch yang ada di kemudi mobil.

(BACA JUGA: Menakjubkan! Orang Ini Punya Gelar Sampai Menuh-menuhin Satu Layar!)

Jika kemudi mobil belum dilengkapi audio switch, maka bisa memilih Asuka HR-600.

Modul ini dibanderol dengan harga Rp 2.880.000.

Menariknya lagi, kedua modul ini selain memiliki tayangan jernih.

Klaim Asuka menyatakan bahwa perangkat ini stabil meski mobil dipacu dalam kecepatan hingga 140 km/jam. (*)