Grid.ID – Siapa yang bisa menahan godaan dari lezatnya hidangan khas Jepang, sushi?
Selain dianggap lebih sehat karena proses pengolahannya minim tambahan zat kimiawi, sushi juga menjadi jenis menu yang disukai generasi millennials dan menjadi salah satu hidangan yang ngetren dengan variasi topping yang kreatif.
Namun, dibalik kelezatan rasanya, beberapa dokter mengingatkan bahaya di baliknya makanan sushi.
(BACA JUGA: Penasaran dengan Wujud Sushi Termahal di Dunia yang Harganya Mencapai Rp35 juta Seporsi? Ini Dia!)
Beberapa parasit dalam bahan mentah seperti ikan dan seafood termasuk bahan mentah sangat rentan memicu penyakit.
Sebagaimana yang dikutip Grid.ID dari WebMD seputar beberapa infeksi dari Zoonosis nematoda anisakid (anisakidosis), yakni parasit yang ditemukan pada sushi.
Parasit tersebut terdeteksi dari penelitian yang dilakukan para peneliti yang kemudian dipublikasikan di jurnal BMI Case Reports.
(BACA JUGA: Kamu Doyan Makan Sushi? Hati-hati Kejadian Ini Bisa Saja Kamu Alami!)
Riset itu menindaklanjuti adanya kasus yang menimpa seorang Portugal yang menunjukkan beberapa gejala, seperti muntah-muntah, pusing, sakit perut, dan demam sampai berminggu-minggu.
Belakangan diketahui, yang menjadi penyebabnya adalah anisakis yang muncul setelah mengonsumsi sushi.
Anisakidosis disebut juga penyakit cacing herring, infeksi parasit Anisakidosis.
(BACA JUGA: Awas! Kamu Bisa Kena Infeksi Saluran Kemih Jika Pakai Jenis Celana Dalam Ini)
Infeksi terjadi karena bahan mentah dari bahan seafood itu terdapat cacing anisakis di dalamnya.
Penyakit itu sering ditandai dengan • Perut terasa nyeri • Mual dan diikuti dengan muntah-muntah • Diare
Beberapa kasus sampai fatal, loh!
(BACA JUGA: 7 Pembersih Ini Menjamin Kamar Mandi Kamu Bersih Bebas Kuman)
Kasus yang pernah dilaporkan terjadi di Jepang, umumnya akibat mengonsumsi ikan mentah.
Kasus yang sama juga ditemukan di negara lainnya.
(BACA JUGA: Cara Cerdas Pakai Dental Floss Agar Gigi Bersih dan Bebas Kuman)
Dari pemeriksaan endoskopi tampak adanya larva dari parasit cacing yang menyerang pencernaan, hingga menyebabkan perut mengalami pembengkakan dan peradangan.
Duh, serem banget, ya! (*)