Bahkan Norman rela hengkang dari kesatuannya di Gorontalo dan memilih mengadu nasib di Jakarta untuk menjadi artis.
(BACA JUGA Ini Penampakan Kanker Serviks di Tubuh Jupe, Lihat Kertas Hasil Biopsinya)
Norman pernah merilis sebuah single lagu, namun karier keartisannya tak langgeng.
Mendadak sepi tawaran pekerjaan, Norman lantas berjualan bubur Manado.
Norman bersama Daisy Paindong, yang saat ini sudah menjadi mantan istrinya, berjualan bubur Manado di Tower Herbrus, Apartemen Kalibata City, Kalibata, Jakarta Selatan.
Awalnya kedai yang diberi nama J&J Cafe and Coffee atau ‘Kedai Gerilya’ itu, menyediakan ikan roa serta cakalang.
Namun, belakangan bubur Manado yang jadi primadonanya.
Bahkan, Norman tak malu untuk turun langsung memasak dan melayani pelanggan.
(BACA JUGA Ini Kronologi Ahmad Dhani dan Syahrini Disebut Terindikasi Pidana Pajak... Kok Bisa Ya?)
“Alhamdulillah rezeki saya bertambah dua kali lipat,” kata Norman dalam wawancaranya dengan Nova.id tahun 2014 silam.
“Dua bulan langsung balik modal, per empat hari itu puluhan juta,” tambah Daisy.