Dia hanyalah pemuda biasa asal Pekalongan.
(BACA JUGA Anggota DPRD Ini Mengaku Ketemu Mbah Fanani di Mekah dan Siap Mengembalikannya ke Dieng)
Tapi keberanian dan semangatnya, sampai membuat orang luar negeri terbengong-bengong.
Ya, nama Mochammad Khamim Setiawan tiba-tiba nongol di media yang berbasis di Dubai, Khaleejtimes.
Luar biasa dan mengharukan.
Dia bertekad naik haji dengan jalan kaki, dari Pekalongan ke Arab Saudi!
(BACA JUGA Jangan Tanyakan Berapa Harga Fesyen Syahrini Ketika di Mekah, Bikin Melongo!)
Khamim memulai perjalanannya dari Pekalongan pada 28 Agustus 2016 lalu.
Ia melewati berbegai negara dengan berjalan kaki.
Tentu saja, terkecuali menyeberangi lautan atau selat, yang tak mungkin dilakukannya tanpa naik ferry atau kapal.
Istirahat di masjid, menumpang di rumah orang yang bermurah hati, sampai bermalam di hutan sudah biasa ia lakukan.
(BACA JUGA VIDEO : Mertua Ustaz Al Habsyi : Dia Mengakui Sudah 7 Tahun Menikah di Mekah)