Sedangkan selama berpuasa, energi dialihkan dari sistem pencernaan lantaran tidak ada makanan yang diproses.
Energi yang tidak terlalu besar dialihkan untuk hal lain, sehingga mampu memicu sistem kekebalan pada tubuh.
6. Sehatkan jantung
Peneliti jantung dari Intermountain Medical Center Heart Institute melaporkan bahwa puasa tidak hanya menurunkan risiko seseorang dari penyakit arteri koroner dan diabetes, tapi juga menghasilkan perubahan yang signifikan pada kadar kolesterol.
Ditemukan bahwa puasa membantu meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL), sehingga kondisi ini akan mengurangi faktor risiko dari penyakit jantung koroner.
(BACA JUGA: Ketiban Rejeki Nomplok! Tangkap Tokek Segini Besarnya, Orang ini Dapat Rp 1 Miliar, Lihat Videonya)
7. Menurunkan tekanan darah
Jika kamu punya masalah dengan tekanan darah tinggi, cobalah berpuasa untuk mengontrol hal tersebut.
Salah satu manfaat yang didapat dengan berpuasa adalah membuat tubuh mengurangi produksi hormon tertentu, seperti adrenalin, yang dapat meningkatkan naiknya tekanan darah.
8. Mengurangi kecanduan rokok
Nikotin pada rokok menjadi faktor penguat kamu untuk sulit berhenti merokok.
Tapi puasa mampu menurunkan kadar kecanduan pada seorang perokok yang tentunya dengan niat yang kuat.
Kebanyakan orang akan takjub betapa mudahnya untuk berhenti merokok saat berpuasa karena gejala-gejala penarikan dari kecanduan nikotin dapat diselesaikan dengan cepat oleh tubuh.
(BACA JUGA: GILA! Seorang Ibu Jodohkan Anak Gadisnya, Tapi Malah Si Ibu Sendiri yang Jatuh Cinta dan Hamil dengan Pria Itu)
9. Panjang umur
Ada ratusan penelitian yang menunjukkan bahwa ketika hewan diberi makan lebih sedikit kalori, mereka memiliki kecenderungan hidup lebih lama.
Studi pada hewan mulai dari cacing tanah hingga monyet telah menunjukkan bahwa puasa dan diet dengan kalori terbatas merupakan cara yang dapat diandalkan untuk memperpanjang umur.
Mestinya hal tersebut juga bisa berlaku juga untuk manusia yang melakukan puasa. (*)