Find Us On Social Media :

Terjebak dalam Kebakaran, Pasangan Lansia Mengembuskan Napas Terakhir Bersama

By None, Kamis, 3 Januari 2019 | 18:04 WIB

Terjebak dalam Kebakaran, Pasangan Lansia Mengembuskan Napas Terakhir Bersama

Grid.ID - Peristiwa kebakaran yang menghanguskan sesisi ruko Nomor A15 di Jalan Raya Ciledug, Kelurahan Cipulir, Kecamatan Kebayoran Lama, menyisakan ingatan pilu bagi Tatang Suganda (35).

Penghuni kontrakan, Tatang, yang menjadi saksi kejadian nahas tersebut mengingat betul detik-detik kebakaran yang menimpa bangunan ruko yang ia kontrak.

Beruntung kala si jago merah mulai melalap bagian dalam bangunan, ruko yang Tatang sewa berada di lantai dasar sehingga ia beserta keluarganya dengan mudah keluar menyelamatkan diri.

Saat banyak warga berdatangan membantu memadamkan api, Tatang langsung mematikan meteran listrik di dalam rukonya yang menyambung ke semua bangunan ruko.

Baca Juga : Kisah Madison, Anjing Penjaga yang Setia Menunggu Pemiliknya Saat Kebakaran Besar di California

Namun, ia teringat pemilik ruko yang masih berada di kamar bagian atas bangunan itu.

Tatang pun sontak berlari ke pintu bagian belakang bangunan yang menjadi akses masuk-keluar satu satunya menuju kamar pemilik ruko itu.

Saat hendak masuk, pintu kayu berlapis seng itu terasa sangat panas sehingga Tatang mendobrak pintu itu dengan kakinya.

"Ketika ditendang pintu itu terbuka dan langsung api mulai keluar menghampiri saya. Kami berbondong-bondong dengan warga memadamkan api yang berada di pintu masuk itu," bebernya kepada TribunJakarta.com, Kamis (3/1/2019) di lokasi kejadian.

Baca Juga : Liam Hemsworth dan 4 Seleb Hollywood Ini Kehilangan Rumah Mewah Mereka Akibat Kebakaran di California

Akan tetapi api tak kunjung bisa dimatikan.

Tatang mengatakan di dalam ruko yang terbakar itu masih menyisakan 4 orang penghuni rumah.

"Ada 4 penghuni rumah di dalamnya. Dua sepasang suami istri tapi sudah lansia. Sementara dua lagi itu cucu dan perawat pasutri itu," lanjutnya.

Karena akses masuk-keluar yang dimiliki bangunan ruko itu hanya memiliki satu pintu, sejumlah penghuni yang terjebak di dalamnya berusaha menyelamatkan diri mencari alternatif darurat lainnya.

Seorang laki-laki sekaligus cucu dari pasangan lansia itu meloloskan diri dari satu di antara jendela berteralis yang sudah rusak.

Baca Juga : Pantauan Kebakaran Pasar Legi Solo dari Udara

Ia terjun ke bawah yang terlebih dahulu mengenai asbes ruko milik Tatang.

Sementara seorang perawat yang mengurus lansia itu melarikan diri melalui lantai teratas gedung.

"Di atas itu ada lobang angin dia masuk kesitu merangkak kemudian lompat ke gedung sebelah. Mereka berdua selamat," tuturnya.

Penghuni di dalam rumah itu menyisakan dua orang yaitu pasangan suami istri yang telah lanjut usia.

Mereka terjebak tidak bisa meloloskan diri dari ganasnya kobaran api yang melanda bangunan itu hingga mereka menghembuskan nafas terakhir di sana.

Baca Juga : Berikan Klarifikasi Soal Rumahnya yang Dikabarkan Kebakaran, Cut Mini: Terima Kasih Atas Perhatiannya

Tatang kemudian melanjutkan bahwa bangunan yang terbakar itu memang tak memiliki akses lain selain dari pintu di bagian belakang.

Ia melanjutkan itu yang menjadi faktor kesulitannya para warga maupun petugas untuk mengevakuasi korban.

"Bahkan semua jendela di teralis besi, sukar untuk melakukan evakuasi. Hanya ada satu pintu dan itu terjebak dengan kobaran api yang besar," papar pria yang telah 9 tahun mengontrak ruko untuk dijadikan warung makan itu.

Camat Kebayoran Lama, Sayid Ali, mengatakan kebakaran yang berada di ruko itu lantaran adanya arus pendek listrik.

Baca Juga : Rumah Cut Mini Dikabarkan Kebakaran, Sang Aktris Buka Suara

"Itu diduga karena kortsleting listrik sehingga menjalar ke semua bangunan ruko," paparnya.

Kasiop Damkar Jakarta Selatan, Sugeng menambahkan memerlukan sebanyak 12 sampai 14 unit mobil damkar dan membutuhkan waktu selama satu jam untuk pemadaman.

"Total kerugian belum bisa dipastikan, kurang lebih sekira Rp 150 juta," tandasnya.

(*)

Artikel ini pernah tayang di TribunJakarta.com dengan judul,

Cucu dan Perawat Lansia Selamat Saat Kebakaran Ruko di Cipulir Lewat 2: Terjun dan Melompat