Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari Grid.ID - Sejak anak masih kecil, Ussy Sulistiawaty sudah mendidik anaknya untuk berpuasa.
Di mulai dari usia 6 tahun, anaknya sudah belajar berpuasa setengah hari, dan tahun berikutnya sampai sekarang berpuasa penuh.
Ussy mengaku tidak pernah mengiming-imingkan hadiah sebagai imbalan berpuasa.
"Aku memang sengaja kalau berpuasa anak-anak tidak pakai reward. Karena ingin mereka tahu berpuasa adalah kewajiban" jelas Ussy Sulistiawaty.
(BACA JUGA : Wow! Ayu Ting Ting Pakai Tas Seharga Rp 20 Juta, Tapi Dapat Nyinyiran dari Netizen... Kenapa ya?)
Hal itu diajarkan kepada anaknya, agar anaknya tahu bahwa berpuasa adalah kewajiban bukan karna hadiah dari orang tua.
Anak Ussy sendiri mengaku masih suka mengeluh lapar dan haus, namun hal itu wajar bagi Ussy karena anak-anaknya masih proses belajar.
Namun sampai saat ini, anak-anak Ussy belum bolong sama sekali saat berpuasa. (*)