Find Us On Social Media :

Biadab, Begini Sadisnya Asworo Membunuh Calon Istri yang Telah Membiayai Hidupnya

By Uda Deddy, Kamis, 15 Juni 2017 | 00:37 WIB

Catharina Wiedywati alias Wiwid dan Martinus Asworo

"Penangkapan ini berkat kerja keras Tim Rimau selama 11 hari berada di Lampung dan akhirnya membuahkan hasil," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumsel Kombes Prasetijo Utomo.

Prasetijo mengatakan Asworo ditangkap saat bersembunyi di sebuah kos-kosan.

(Baca : Bunuh Calon Istrinya di Dalam Mobil, Pria Ini Lakukan Hal yang Tak Disangka-sangka)

Sebelum ditangkap, Asworo kerap berpindah-pindah tempat untuk mengelabui dari pengejaran polisi. Asworo telah polisi tetapkan sebagai tersangka.

"Asworo ini sempat pindah-pindah sebelum akhirnya ditangkap. Anggota kami baru kasih kabar sudah dilakukan penangkapan. Selain itu Asworo juga telah menjadi tersangka tunggal," ujar Prasetijo.

Sebelumnya kematiannya Wiwit sempat mengabari orangtuanya, Sabtu (6/5/2017), untuk melangsungkan foto prewedding di Yogyakarta bersama Asworo.

Setelah itu dia menghilang. Begitu juga tak ada kabar dari Asworo.

Sementara itu, Asworo, yang merupakan calon suami Chatarina, hilang secara misterius.

Asworo diketahui menarik uang tunai dari rekening Chatarina.

Setelah pengejaran selama 11 hari, tim berhasil menangkap Asworo.

Informasi terakhir yang diperoleh polisi bila Asworo melarikan diri di Lampung usai membunuh Wiwit.

Dari situlah, Polda Sumsel bersama Polda Lampung melakukan penyelidikan.