Berdasarkan pantauan wartawan Grid.ID, beberapa rumah sakit di Jakarta bisa melayani pemberian vaksin HPV, salah satunya, Jakarta Papsmear Center.
Di klinik khusus wanita yang lokasinya di Jalan Johar, Menteng, Jakarta Pusat ini, biaya vaksin HPV adalah Rp 3,3 juta.
(BACA Mencengangkan! Ternyata Minuman Kesukaan Yana Zein Bisa untuk Membersihkan Benda Ini)
Harga ini adalah paket pemberian vaksin HPV sebanyak 3 kali atau 3 dosis.
Jeda pemberian vaksin 1 dan vaksin kedua adalah 2 bulan.
Sedangkan jeda vaksin kedua dengan vaksin ketiga adalah 4 bulan.
Jika dalam rentang pemberian vaksin HPV kamu hamil maka pemberian vaksin dihentikan.
Selain Jakarta Papsmear Centre, beberapa rumah sakit juga melayani pemberian vaksin HPV seperti Rumah Sakit Siloam dan Rumah Sakit Kanker Dharmais.
Besarnya biaya vaksin tentu tidak akan sebesar dengan biaya perawatan kanker.
Setiap wanita memiliki faktor resiko terkena virus HPV oleh karena itu segera lindungi diri kamu dengan vaksin. (*)