Grid.ID - Sebuah video komplain terhadap layanan hotel muncul beberapa waktu lalu.
Dalam video yang diunggah akun @lambenyinyir itu terjadi percakapan antara petugas hotel dengan tamu kamar 509.
Dalam percakapannya itu petugas hotel Grand Tjokro Jakarta yang diketahui bernama Deden Kusnadi, menjelaskan atas komplain yang dilakukan oleh tamu.
Komplain tamu yang dari @lambenyinyir diketahui sebagai presenter Irfan Hakim, menyoal kamar yang nggak dibersihkan oleh petugas hotel.
Sementara itu, petugas hotel dengan worksheet yang dibawa menerangkan bahwa kamar yag ditempati Irfan Hakim diberikan kode SR oleh room boy.
Kode itu sendiri artinya (SR) Service Refuced, artinya tamu menolak kamarnya dibersihkan.
Si petugas hotel menyebutkan bahwa kode SR itu ditulis pada 15.21 WIB.
(BACA : Kisah Tukang Bakso Bawa Anaknya yang Viral, Jadi Kontroversi Sampai Muncul Kata MODUS!)
"Saya tidak berada di tempat ini, saya pergi jam 9 dan sekarang jam 12 malem.
Baru pulang dan ini kamar tidak dibersihkan," begitu kata Irfan Hakim dalam video.
Selanjutnya Irfan Hakim juga bilang bahwa keterangan yang diberikan oleh petugas hotel itu fitnah.