Find Us On Social Media :

Mencium Perselingkuhan, Istri Donny Kesuma Gugat Cerai, Curhatannya Bikin Pedih

By Jayeng, Jumat, 16 Juni 2017 | 01:14 WIB

Ilustrasi

Grid.ID - Rumah tangga artis peran Donny Kesuma(49) sedang di ujung tanduk.

Yuni Indriyati, istrinya menggugat cerai di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat.

Perceraian Donny Kesuma dan Yuni Indriyati pertama kali diketahui lantaran keduanya kepergok keluar dari ruang mediasi Pengadilan Agama Bekasi, Senin (12/06).

Retaknya rumah tangga pasangan ini disebut-sebut lantaran adanya orang ketiga.

Sebelum digugat cerai istrinya, Donny Kesuma pernah dikabarkan berselingkuh dengan wanita lain pada akhir 2016.

(BACA Ini Lho, Biaya Vaksin Kanker Serviks Agar Tidak Terlambat Seperti Jupe)

Identitas wanita yang disebut-sebut sebagai perebut suami Yuni Indriyati sebenarnya sudah diketahui. 

Wanita perebut suami orang ini Wina Wihana disebut-sebut sebagai selingkuhan dari Donny Kesuma.

Di akun Instagram milik Wina terdapat beberapa foto kebersamaannya dengan Donny.

Jauh sebelum Yuni Indriyati melayangkan gugatan cerainya ia sudah mencium perselingkuhan ini dan merasa tersiksa.

(BACA Terkuak, Satu Lembar Kertas yang Membuat Hidup Jupe Berbalik 180 Derajat)

Yuni Indriyati pun mengungkapkan curahan hatinya melalui akun instagram miliknya. 

Yuni Indriyati mengungkapkan jika suaminya selalu diikuti wanita lain.

Perempuan yang ia sebut selalu mengikuti suaminya pergi kemanapun hingga jadi benalu dalam rumah tangganya.

Curhatan dari ibu tiga putra ini jadi perbincangan hangat di media sosial, karena berani mengungkapkan isu perselingkuhan suaminya.

(BACA Inilah Gejala Leukemia, Penyakit yang Membuat Suami Ririn Ekawati Meninggal Dunia)

"Karma well known where the address to go...just wait & see! Utk manusia benalu yg selalu mengekor kemana suami saya pergi. Malu lah dg perilaku mu!!! Jangan jd orang munafik..tdk sesuai dg quote2 yg sok agamais...sering2 bercermin..lepas topeng kemaksiatan kalian...itupun bila kalian punya hati nurani & punya Tuhan!!!" tulis Yuni Indriyati yang mengunggah tulisan dan foto ini pada tanggal 29 November 2016. 

Selain itu, masih di bulan November 2016, Yuni Indriyati mengunggah foto yang tertulis "Kamu tak merasakan betapa hancurnya hati ini ketika melihat fotomu bersama dirinya..((".

Dalam keterangan fotonya, wanita yang dikaruniai 3 anak ini menuliskan "Allah SWT merencanakan yg lebih indah utk kami. Aamiin YRA,"

Sesaat itu, para kawan, sahabat, dan pengikutnya di akun instagram menuliskan kalimat yang menyemangati Yuni.

"Sabar itu ga ada batasnya selama cinta kita hanya pada Allah swt. Jangan berharap pada mahluk yang ga ada apa-apanya. Biarkan mereka bersenang-senang. Mbak Yuni pun harus tetap kuat,tegar,menjadi istri dan ibu untuk anak-anak," tulis akun @zusiehafida. (*)

(Alfa)