Grid.ID - Di tiap tragedi atau bencana pasti muncul kisah-kisah keajaiban termasuk yang terjadi dalam kebakaran di Menara Grenfell, London.
Seorang pria tua dan sudah setengah buta selamat dari maut setelah 12 jam terkurung di apartemennya di lantai 11 gedung yang terbakar itu.
Pria tua, yang sudah bertemu keluarganya itu, diyakini sudah tinggal di Menara Grenfell selama 30 tahun. Dia terlihat sedang berdoa di jendela apartemennya menanti datangnya bantuan.
Program Good Morning Britain memperlihatkan pria tua itu melambai-lambaikan jaketnya di jendela sebagai pengganti bendera SOS serta berteriak minta tolong.
Pembawa acara itu Piers Morgan dan Sussana Reid mengatakan, mereka merasa tak berdaya melihat rekaman yang memperlihatkan keputusasaan pria tua itu.
Beruntung setelah 12 jam terperangkap di dalam apartemennya, pria tua itu diselamatkan petugas pemadam kebakaran pada Rabu (14/6/2017) tengah hari.
"Dia berusia 70-an, setengah buta. Dia sudah tinggal di Menara Grenfell selama 30 tahun," kata Susanna Reid, pembawa acara Good Morning Britain.
Selain menewaskan sedikitnya 17 orang, tragedi itu membuat 74 orang harus dilarikan ke rumah sakit di mana 20 orang di antara mereka dalam kondisi kritis.
Polisi menyatakan, kemungkinan jumlah korban tewas akan bertambah karena banyak penghuni bangunan yang berdiri sejak 1974 itu belum ditemukan.