Grid.ID - Waah tak terasa kita sudah ada dipenghujung bulan suci Ramadan.
Tandanya kita akan merayakan hari kemenangan, di mana sanak saudara berkumpul untuk saling memaafkan.
Tapi ada yang menarik menjelang Idul Fitri tiba, yaap merayakan malam takbiran.
Biasanya kebanyakan orang menghabiskan malam takbiran dengan berbagai kegiatan yang menyenangkan.
(BACA: 4 Efek Minum Air Hangat yang Perlu Kamu Waspadai Mulai Dari Sekarang)
Nah, kira-kira kamu suka melakukan hal yang mana?
1. Menghabiskan waktu di rumah
Buat sebagian orang lebih memilih menikmati buka puasa terakhir sambil nonton televisi box office yang kece banget.
2. Menyiapkan makanan
Hampir di setiap rumah kerepotan menyiapkan menu spesial yang akan dihidangkan esok hari, seperti masak opor ayam dan ketupat.
(BACA: 5 Mainan Ini Bisa Mengajarkan Anak Belajar Coding Sejak Dini, Calon Inventor Masa Depan!)
3. Berkunjung ke pusat perbelanjaan
Banyak juga yang memilih hunting barang saat malam takbiran, selain ada promosi besar-besaran yang ditawarkan brand ternama hingga menikmati makanan ala resto mewah.
4. Nonton di bioskop
Saat malam takbiran, banyak tawaran film yang keren banget dan sayang bila dilewatkan.
(BACA: Pengalaman Pahit Afgan Saat Berlibur ke Eropa, Sedih Banget Ih)
5. Menikmati panggung hiburan
Nah hal yang satu ini paling banyak dilakukan, termasuk kamu bukan?
Biasanya orang-orang akan berkumpul di suatu titik lokasi yang terdapat beberapa panggung hiburan.
6. Mengelilingi kota Jakarta
Satu yang tak pernah bisa terlepas dari tradisi saat malam takbiran tiba, mengililingi kota menggunakan kendaraan roda empat maupun dua sambil menggemakan takbir.
Dan di beberapa daerah biasanya anak kecil mengitari desa sambil membawa api obor.
Waah semuanya tampak menarik yah.
Selamat hari Raya Idul Fitri yang ke 1438 H, kembali suci, yah. (*)