Grid.ID-Kenaikan trafik layanan Data di hari Lebaran Idul Fitri 2017 kembali dialami oleh operator.
Salah satunya XL, yang mencatat terjadi kenaikan trafik layanan Data hingga 15% dibandingkan hari-hari biasa, pada periode 20-27 Juni 2017 atau H-5 hingga H+2 Lebaran, .
Kenaikan ini meningkat 218% dibandingkan trafik di periode yang sama tahun lalu.
Kenaikan trafik ini terutama didorong oleh meningkatnya aktivitas akses ke layanan Data oleh pelanggan dibandingkan hari-hari biasa.
(Baca : Lebaran Putri Aisyah Tanpa Ustaz Al Habsyi, Djafar Bajamal Ayah Putri: Al Habsyi Tidak Tahu Dimana )
Trafik Data selama periode H-5 hingga H+2 tercatat total lebih dari 4020 TB, meningkat dari rata-rata trafik data di hari-hari biasa sebesar 3.600 TB.
Akses ke sejumlah media sosial popular memang meningkat dibandingkan trafik akses pada hari biasa.
Trafik akses ke Facebook tertinggi meningkat lebih dari 50%, Instagram lebih dari 20%, serta YouTube lebih dari 17%.
Kenaikan dipicu oleh kebutuhan pelanggan untuk berbagi informasi dan pengalaman menjalani aktivitas seputar merayakan Lebaran.
(Baca : Ngilu, Saking Lama Menjomblo Lalu Lampiaskan Nafsu Seksualnya Dengan Cara Ini )
Sementara itu, kenaikan trafik juga terjadi pada akses ke layanan Google seperti Google Map dan aplikasi penunjuk rute jalan dan kepadatan lalu lintas Waze hingga mencapai lebih dari 135%.
Kenaikan akses ke kedua layanan tersebut seiring dengan melonjaknya kebutuhan pelanggan atas informasi rute dan kondisi lalu lintas saat menuju kampung halaman dan lokasi-lokasi wisata di luar Jabodetabek.