Find Us On Social Media :

Lebaran 2017, Layanan Data Indosat Naik 113.6 Persen, Kiriman SMS Turun 31.4 Persen

By Way, Jumat, 30 Juni 2017 | 02:40 WIB

Menkominfo Rudiantara meninjau ruang kendali layanan pelanggan

Sementara jumlah SMS di hari Lebaran menurun menjadi  sekitar 321.12 Juta SMS, atau turun 31.40%.   Adapun keberhasilan kirim antar pelanggan Indosat Ooredoo tercatat lebih dari 94.18%.

Artinya tidak ada permasalahan yang signifikan dalam pengiriman SMS internal jaringan Indosat Ooredoo. 

Di sisi lain, tingkat keberhasilan pengiriman SMS antar operator mencapai sekitar 89.21%, walau terjadi  kepadatan jalur pengiriman antar operator.

(Baca : Dari Puluhan Tahun Lalu, Ibunda Indra Lesmana Sudah Minta Jika Dirinya Meninggal Dikubur Sebelah Almarhum Suami  ) 

”Layanan pelanggan yang baik ini tidak lepas dari upaya peningkatan kapasitas layanan data menjadi 7344 Terabyte/hari, kapasitas layanan suara disiapkan menjadi 37,5 juta Erlang/hari, dan untuk kapasitas SMS ditingkatkan menjadi 1,9 Miliar SMS/hari."

"Peningkatan kapasitas ini disiapkan untuk 95,6 juta pelanggan Indosat Ooredoo di seluruh Indonesia,” ujar Umar Hadi,  Group Head Network Operations  Indosat Ooredoo.

Tugas ISOC adalah memantau kualitas layanan aplikasi yang biasa digunakan pelanggan seperti Youtube, Instagram, Whatsapp, Facebook, Spotify, iflix, dan lain sebagainya.  (*)