Berdasarkan laporan dan otopsi tidak menunjukkan bahwa tidak ada luka bunuh diri di tubuhnya.
"Kami takut ada orang lain yang terlibat. Saya tidak bisa menerima mengapa putri saya dilaporkan bunuh diri," kata Michele van Egten yang dikutip Grid.ID dari Telegraph.
Michele van Egten menambahkan bahwa putrinya tidak menunjukkan gejala depresi dan ingin bunuh diri.
Saat pembicaraan terakhir untuk memberitahu kepulangannya, anaknya terlihat normal dan senang.
Kepala kepolisian distrik Koh Tao, Letnan Kolonel Chokchai Suthimek, marah saat dihubungi oleh The Telegraph untuk meminta konfirmasi keberatan dari ibu Elise.
"Tidak ada tanda-tanda pembunuhan," kata Chokchai Suthimek yang mengacu pada laporan otopsi.
Kecurigaan ibu Elise mendasar karena hasil laporan otopsi belum dikirimkan ke dirinya.
Dalam sebuah konferensi pers sebelumnya,Chokchai Suthimek mengatakan bahwa hasil forensik menunjukkan bahwa Dallemange meninggal karena kekurangan oksigen akibat tali.
Chokchai Suthimek menyangkal juga bahwa Elise Dallemange meninggal karena dimakan hewan. (*)